Mental Naik Turun, Witan Sulaiman Merasa Lelah Jelang Final Indonesia vs Thailand Piala AFF 2020

- 27 Desember 2021, 15:20 WIB
Mental Naik Turun, Witan Sulaiman Merasa Lelah Jelang Final Indonesia vs Thailand Piala AFF 2020
Mental Naik Turun, Witan Sulaiman Merasa Lelah Jelang Final Indonesia vs Thailand Piala AFF 2020 /Twitter.com/@lingotalk

"Kondisi saya sedikit capek, tapi karena kami menang kemarin, kami sangat-sangat happy dan masih ada tiga hari lagi persiapan melawan Thailand atau Vietnam," ucap Witan Sulaeman, dikutip JOMBANG UPDATE dari laman resmi PSSI.

Indonesia berhasil menang lawan Singapura dengan skor 4-2 dan agregat 5-3.

Menelaah permainannya, Witan Sulaiman mengakui pertandingan lawan Singapura berlangsung dengan tempo yang cepat dan saling serang.

"Kami di babak pertama unggul menit awal, terus mereka membalas dan mendapat kartu merah. Di babak kedua, kami terus kemasukan gol, setelah itu kami samakan kedudukan. Sempat ada penalti juga mereka. Mental kami naik turun," ungkap Witan.

Pesepakbola asal Palu tersebut juga mengungkapkan kunci kemenangan Timnas Indonesia saat lawan Singapura.

Baca Juga: Persamaan Piala AFF Suzuki Cup 2020 dan 2016, Akankah Sejarah Kelam Berulang?

Baca Juga: Jadwal Final AFF 2021 Indonesia vs Thailand Leg 1 dan 2

"Kunci kemenangan kemarin kerja sama tim, kebersamaan kami, kami tak boleh menyalahkan satu sama lain, saling percaya. Kami harus kompak dan kerja sama di setiap pertandingan," ungkapnya.

Timnas Indonesia akan melawan Thailand di Final Piala AFF 2020 yang akan berlangsung dua leg pada tanggal 29 Desember 2021 serta tanggal 1 Januari 2022.***

Halaman:

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah