Terbongkar! Sebenarnya Ini Alasan Indonesia Batal Ikut BWF World Championship 2021

- 8 Desember 2021, 16:20 WIB
Terbongkar! Sebenarnya Ini Alasan Indonesia Batal Ikut BWF World Championship 2021
Terbongkar! Sebenarnya Ini Alasan Indonesia Batal Ikut BWF World Championship 2021 /PP PBSI/

"Penyebaran virus (Covid-19) Omicron yang cepat sehingga perubahan protokol kesehatan yang tidak menentu membuat kami memutuskan untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021," kata Rionny Mainaky dilansir JOMBANG UPDATE dari akun @INABadminton.

Tidak hanya itu, Rionny pun memastikan bahwa pihaknya juga sudah berdiskusi dengan para atlet yang bersangkutan seperti Jonatan Christie, Marcus Fernaldi Gideon, dan kawan-kawan.

"Kami tidak mau mengambil risiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama. Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia," lanjut Rionny.

Dengan demikian, skuad badminton Indonesia sudah jelas akan lebih fokus untuk menghadapi turnamen bulutangkis internasional di tahun 2022.

Sebagai informasi, sebelumnya terdapat 13 wakil Indonesia yang dijadwalkan akan berpartisipasi di BWF World Championship 2021 dengan daftar sebagai berikut.

Tunggal Putra:

  • Anthony Sinisuka Ginting
  • Jonatan Christie
  • Shesar Hiren Rhustavito

Tunggal Putri:

  • Gregoria Mariska Tunjung
  • Ruselli Hartawan

Ganda Putra:

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
  • Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Baca Juga: Hendra Setiawan dan Liliyana Natsir, Pebulutangkis Indonesia Tersukses di BWF World Championships

Baca Juga: Profil Lengkap Vita Marissa, Pelatih yang Menemani Dejan Ferdianyah dan Serena Kani di Spanyol

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x