Hasil Indonesia Open 2021 Babak Final 28 November, The Minions Marcus Gideon-Kevin Sanjaya Juara Ganda Putra

- 28 November 2021, 16:40 WIB
Hasil Indonesia Open 2021 Babak Final 28 November, The Minions Marcus Gideon-Kevin Sanjaya Juara Ganda Putra
Hasil Indonesia Open 2021 Babak Final 28 November, The Minions Marcus Gideon-Kevin Sanjaya Juara Ganda Putra /Instagram.com/@kevin_sanjaya

Marcus Gideon-Kevin Sanjaya yang mengenakan jersey belang hitam sempat memanfaatkan challenge di babak pertama. Namun official review menyebutkan smash wakil Jepang masuk sehingga skor mulai didominasi Takuro Hoki-Y Kobayashi.

Pasangan Jepang pada akhirnya menutup interval pertama di game pertama lewat skor 10-11. Hasil Indonesia Open 2021 babak final akhirnya dimenangkan ganda putra Indonesia lewat game poin.

Skor perolehan babak pertama yaitu 21-14. Sayangnya menit-menit pertama di babak kedua menjadi kesempatan bagi wakil Jepang.

Terbukti Takuro Hoki-Y Kobayashi menguasai perolehan skor di menit awal babak kedua. Menariknya interval pertama babak kedua justru dimenangkan kembali oleh ganda putra Indonesia, The Minions.

Namun wakil Jepang tidak mau kalah di gim kedua. Hal tersebut dibuktikan Takuro Hoki-Y Kobayashi dengan smash-smash keras ke arah bidang Marcus Gideon-Kevin Sanjaya.

Pasangan Jepang terus memaksa menyamakan skor dengan ganda putra Indonesia. Skor 12-12 menjadi peluang bagi wakil Jepang di gim kedua untuk memenangkan pertandingan.

Baca Juga: Indonesia Raih 2 Gelar Juara di Bahrain International Challenge 2021, Siapa Saja Mereka?

Di menit-menit akhir pertandingan Marcus Gideon sempat memutar badan untuk melakukan smash ke arah lawan. Hasil smash yang cantik dari Marcus Gideon sukses menambah poin ganda putra Indonesia di gim kedua.

Babak kedua berhasil dimanfaatkan The Minions untuk menjadi juara lewat skor 21-18.

Itulah hasil Indonesia Open 2021 babak final yang dimenangkan oleh The Minions Marcus Gideon-Kevin Sanjaya.

Halaman:

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah