Anthony Ginting Kalah di Indonesia Masters, Pastikan Tak Lolos BWF World Tour Finals 2021

- 17 November 2021, 17:19 WIB
Anthony Ginting Kalah di Indonesia Masters, Pastikan Tak Lolos BWF World Tour Finals 2021
Anthony Ginting Kalah di Indonesia Masters, Pastikan Tak Lolos BWF World Tour Finals 2021 /Instagram/@sinisukanthony/

Berbeda dengan game pertama, pada game kedua Anthony Ginting tertinggal cukup jauh. Kunlavut Vitidsarn unggul dengan skor 14-21.

Pada game penentu, Anthony Ginting tidak mampu mengembalikan performanya sehingga Kunlavut Vitidsarn kembali unggul dan akhirnya memenangkan pertandingan tersebut degan skor 13-21.

Anthony Ginting Pastikan Tak Lolos BWF World Tour Finals 2021

Seperti diketahui, BWF World Tour Finals merupakan turnamen ekslusif yang hanya bisa diikuti oleh 8 atlet/pasangan terbaik dari masing-masing sektor yang ditentukan dengan poin tertinggi berdasarkan ranking BWF World Tour Finals.

Ranking BWF World Tour Finals dikumpulkan dari 26 turnamen BWF World Tour yang diadakan selama satu tahun terakhir.

Namun, terdapat peraturan khusus bagi peraih medali emas Olimpiade. Para atlet tersebut bisa langsung menjadi peserta BWF World Tour Finals asalkan berada di 20 besar ranking dunia BWF (BWF World Ranking).

Hampir semua atlet badminton ingin berlaga di BWF World Tour Finals 2021. Namun sayangnya, Anthony Ginting sudah pasti tidak lolos ke turnamen ekslusif tersebut.

Pasalnya, Anthony Ginting saat ini menempati posisi ke-58 di ranking BWF World Tour Finals 2021 dengan total poin 3.000.

Baca Juga: Alasan Praveen/Melati Kalah di Babak Pertama Indonesia Masters 2021, Kurang Komunikasi?

Baca Juga: Profil Anthony Ginting Lengkap dengan Prestasi, Keluarga, Agama, hingga Pacar

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x