Fakta Sirkuit Mandalika, Surga Indonesia yang Jadi Venue WSBK 2021 dan MotoGP

- 13 November 2021, 20:20 WIB
Fakta Sirkuit Mandalika, Surga Indoensia yang Jadi Venue WSBK 2021 dan MotoGP
Fakta Sirkuit Mandalika, Surga Indoensia yang Jadi Venue WSBK 2021 dan MotoGP /Instagram @themandalikagp

Fakta-fakta Menarik Tentang Mandalika

1. Sirkuit Mandalika Mejadi Sirkuit Balap Kelas Dunia

Standar yang digunakan dalam pembangunan sirkuit ini sudah mengacu pada standar pada dunia. Panjang sirkuit 4,31 km, dengan total 17 tikungan yang siap ditaklukkan.

Lengkap dengan dua service road yakni, service road inner sepanjang 3,8 kilometer dan service road outter sepanjang 4,32 kilometer. Selain itu juga terdapat 40 garasi untuk pembalap yang dibuat permanen.

2. Sirkuit Mandalika Muat 195000 Penonton

Tagar viral di Twitter #MandalikaMendunia, faktanya memang benar. Sirkuit ini mampu menampung sampai 195000 orang. Namun, selama pandemi hanya bisa dipakai maksimal 114000 penonton.

Perhitungan tersebut didapatkan dari hitungan rincian 40% adalah penonton lokal, sedangkan sisanya adalah wisatawan atau pelancong selama tiga hari berlangsungnya MotoGp.

3. Akan Digunakan untuk Event MotoGP

Rencanannya pada tahun 2021 sirkuit Mandalika siap menggelar ajang balap MotoGP, namun batal karena situasi pandemi. Namun, Sirkuit Mandalika kembali dijadwalkan masuk kalender balap MotoGp musim mendatang yang rencananya akan digelar pada Maret 2022.

Baca Juga: Syarat Terbaru Nonton Langsung WSBK 2021 Mandalika, Penonton Wajib Tahu

Halaman:

Editor: Anggita

Sumber: Kemenparekraf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x