Biodata dan Profil Pramudya Kusumawardana, Atlet Badminton Pasangan Yeremia Rambitan

- 6 November 2021, 14:35 WIB
Biodata dan Profil Pramudya Kusumawardana, Atlet Badminton Pasangan Yeremia Rambitan
Biodata dan Profil Pramudya Kusumawardana, Atlet Badminton Pasangan Yeremia Rambitan /Instagram.com/@pramudyaaa13

JOMBANG UPDATE - Profil Pramudya Kusumawardana, atlet badminton ganda putra pasangan Yeremia Rambitan tengah jadi sorotan setelah menaklukkan rekan satu negaranya di Perempat Final Hylo Open 2021.

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan berhasil menaklukkan Fajar/Rian dalam dua game dan melaju ke babak semifinal German Open 2021.

Pramudya Kusumawardana dan Yeremia akan kembali melawan rekan satu negaranya, The Babies, Leo/Marthin.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum biodata dan profil Pramudya Kusumawardana lengkap dengan ranking BWF bersama Yeremia.

Baca Juga: Mohammad Ahsan Cedera, Momen Leo Rolly Carnando Bawakan Tas Menjadi Sorotan di Hylo Open 2021

Baca Juga: BWF Puji Melati Daeva, Perangai Ucok Jadi Sorotan saat Honey Couple 'Rujuk'

Profil Pramudya Kusumawardana

Pramudya Kusumawardana berhasil bergabung dengan Klub Djarum Kudus hingga membawa namanya sebagai bagian dari tim Junior Indonesia yang memenangkan perunggu di Kejuaraan Junior Asia serta Kejuaraan Dunia pada tahun 2018.

Ia juga berhasil mendapatkan medali perunggu ganda putra di ajang Asian Junior 2018.

Dalam ajang Grand Prix Junior, Pramudya Kusumawardana berpasangan dengan Ribka Sugiarto di sektor ganda campuran.

Mereka berhasil meraih kemenangan pertama dalam turnamen India Junior International.

Melaju sebagai pebulutangkis senior, Pramudya Kusumawardana berpasangan dengan Yeremia Rambitan.

Keduanya berhasil meraih gelar pertama pada tahun 2001 pada ajang Spanyol Masters 2021 yang berhasil mengalahkan pasangan satu negara, Sabar Karyaman Gutama dan Muhammad Reza Pahlevi Isfahani.

Baru-baru ini, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan baru saja mendapatkan gelar juara dalam pertandingan di Belgia Internasional setelah menang lawan rekang satu negaranya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca Juga: Usai Hylo Open 2021, Ini 3 Jadwal Turnamen di Bali hingga Kejuaraan Dunia di Akhir Tahun 2021

Baca Juga: Head to Head Leo/Daniel dan Pramudya/Yeremia, Siapa yang Bakal Lolos ke Final Hylo Open 2021?

Biodata Pramudya Kusumawardana

Nama Lengkap: Pramudya Kusumawardana Riyanto

Nama Panggilan: Pramudya atau Pram

Tempat Lahir: Sukabumi, Jawa Barat

Tanggal Lahir: 13 Desember 2000

Umur: 20 tahun

Asal Klub: PB Djarum Kudus

Ranking BWF: 41 (Update 6 November 2021)

Itulah biodata dan profil Pramudya Kusumawardana, atlet badminton ganda putra pasangan Yeremia Rambitan.***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x