Hasil Hylo Open 2021: Wakil Indonesia Sapu Bersih Kemenangan

- 3 November 2021, 08:29 WIB
Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan. Hasil Hylo Open 2021: Wakil Indonesia Sapu Bersih Kemenangan
Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan. Hasil Hylo Open 2021: Wakil Indonesia Sapu Bersih Kemenangan /Kolase Foto/Dok. PBSI

JOMBANG UPDATE – Simak hasil Hylo Open 2021 wakil Indonesia yang bertanding Selasa, 2 November sebagai berikut.

Hasil Hylo Open 2021 yang mengejutkan, dimana wakil Indonesia berhasil sapu bersih kemenangan atas lawannya.

Melalui aksi Gregoria Mariska Tunjung dan kawan-kawan di Hylo Open 2021, mereka bisa menampilkan performa terbaiknya.

Dikutip JOMBANG UPDATE, berikut hasil Hylo Open 2021 atas penampilan wakil Indonesia selengkapnya.

Baca Juga: Kekalahan The Minions di French Open 2021 Jadi Nyinyiran Netizen, Istri Marcus Gideon Beri Balasan 'Manis'

Baca Juga: Total Hadiah Yonex French Open 2021 yang Didapatkan Atlet Indonesia, The Minions Kantongi Ratusan Juta

Melalui aksi ganda campuran Hafiz Faisal/Gloria Widjaja, penampilannya membuahkan kemenangan dengan skor 21-17, 21-11.

Begitu juga Rivaldy/Mentari yang unggul atas Hemming/Pugh wakil dari tim bulutangkis Inggris.

Dari sektor tunggal putri juga turut menyumbangkan kemenangan usai mengalahkan wakil Jepang melalui aksi Gregoria Mariska Tunjung.

Hasil Hylo Open 2021 tersebut memberikan kemantapan pada wakil Indonesia untuk bisa tampil lagi kedepannya.

Penampilan yang gemilang juga ditunjukan oleh ganda putra, yaitu Muhammad Fikri/Bagas Maulana yang unggul atas wakil Prancis.

Kemenangan selanjutnya ditutup melalui aksi ganda putri yang menang dengan skor 21-6, 21-15.

Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2021 Terbaru: Miris, The Minions Marcus Gideon-Kevin Sanjaya Maraton Demi Kandaskan Lawan

Baca Juga: Catatan Penting Herry IP untuk Ganda Putra Indonesia di Hylo Open 2021, Kevin/Marcus Paling Berat?

Berikut hasil Hylo Open Selasa, 2 November 2021 selengkapnya:

- Hafiz Faisal/Gloria E Widjaja vs Adam Hall/Julie Macpherson skor 21-17, 21-11

- RInov Rivaldy/Pitha H Mentari vs Hemming/Pugh skor 21-19, 21-18

- Gregoria Mariska Tunjung vs Saena Kawakami skor 21-16, 21-18

- Muhammad Fikri/Bagas Maulana vs Fabien Delrue/William Villager skor 21-9, 21-17

- Nita Violina Marwah/Putri Syaikah vs Kim Shmidt/Zoe Sinico skor 21-6, 21-15

Demikian hasil pertandingan wakil Indonesia di Hylo Open 2021. Saksikan dan dukung terus penampilan tim Merah Putih.***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah