Update Ranking BWF World Tour Finals 2021: Kevin/Marcus Tertinggal Jauh, Pramudya/Yeremia 10 Besar

- 27 Oktober 2021, 18:20 WIB
Update Ranking BWF World Tour Finals 2021: Kevin/Marcus Tertinggal Jauh, Pramudya/Yeremia 10 Besar
Update Ranking BWF World Tour Finals 2021: Kevin/Marcus Tertinggal Jauh, Pramudya/Yeremia 10 Besar /Instagram.com/ @badminton.ina

JOMBANG UPDATE - Kevin/Marcus tertinggal jauh, sementara itu Pramudya/Yeremia masuk 10 besar. Simak update ranking BWF World Tour Finals 2021 khusus sektor ganda putra per Rabu, 26 Oktober 2021.

Ganda putra Indonesia perlu mengumpulkan banyak poin untuk mengejar ketertinggalan dengan atlet lainnya. Perolehan poin akan menjadi penentu apakah atlet Indonesia bisa bertanding di BWF World Tour Finals di Bali atau tidak.

BWF World Tour Finals merupakan turnamen pamungkas dari sederet tur bulu tangkis yang dilaksanakan selama setahun. Kejuaraan ini akan digelar pada 1 Desember - 5 Desember 2021 di Bali, Indonesia.

BWF World Tour Finals dikenal sebagai turnamen bulutangkis yang sangat bergengsi dan eksklusif. Sebab hanya delapan atlet/pasangan terbaik dari setiap nomor pertandingan yang boleh berpartisipasi di ajang ini.

Baca Juga: Jalan Terjal Shesar Hiren Rhustavito Jika Lolos ke Perempat Final Prancis Open 2021

Baca Juga: Apa Itu BWF World Tour Finals? Simak Pengertian dan Sejarah Turnamen Eksklusif untuk Atlet yang Terpilih

Turnamen bergengsi ini menawarkan hadiah yang sangat besar yakni USD$1,500,000 atau senilai dengan Rp21 Miliar.

Lantas, berapa perolehan poin dan ranking BWF sementara atlet ganda putra Indonesia untuk bertanding di BWF World Tour Finals?

Berikut JOMBANG UPDATE telah merangkum update ranking BWF World Tour Finals, ganda putra Indonesia masuk 8 atlet terbaik?

Perlu diketahui bahwa BWF World Tour Finals hanya bisa diikuti oleh 8 atlet yang mendapatkan poin terbanyak dalam klasemen BWF World Tour dari setiap sektor.

Perolehan poin tersebut dipengaruhi oleh partisipasi dan poin yang didapatkan di setiap turnamen BWF World Tour sepanjang tahun. Poin yang diakumulasikan berasal dari turnamen Super 1000, Super 750, Super 500 dan Super 300.

Apakah atlet ganda putra Indonesia sudah masuk 8 atlet terbaik di klasemen BWF World Tour? Berikut update sementara ranking BWF World Tour Finals ganda putra pada Rabu 26 Oktober 2021.

Baca Juga: Kento Momota Sebentar Lagi Tergusur, Lihat Poin Ranking BWF Viktor Axelsen Saat Ini, Tipis Banget!

Baca Juga: Kalahkan Leo-Daniel Marthin, Lu Ching Yao Justru Minta Maaf Gara-gara Teriakan di French Open 2021

- Ranking BWF World Tour Finals - Ganda Putra (8 Terbaik)

Sejauh ini, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen memimpin klasemen BWF World Tour Finals. Posisi kedua ditempati oleh Christo Popov/Toma Junior Popov lalu disusul oleh Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.

1. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen 29.450 poin

2. Christo Popov/Toma Junior Popov 20.280 poin

3. Mark Lamsfuss/Marvin Seidel 17.350 poin

4. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi 15.250 poin

5. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi 15.000 poin

6. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan 14.550 poin

7. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty 14.500 poin

8. Callum Hemming/Steven Stallwood 14.400 poin

Baca Juga: 'Drama' French Open 2021: Axelsen dan Antonsen Gugur di 32 Besar, Lee Zii Jia Kalah dari Rival Masa Kecil

Baca Juga: Netizen Indonesia 'Sok Bela' Leo/Marthin The Babies, Atlet Badminton Taipei Sampai Minta Maaf

- Ranking BWF World Tour Finals - Ganda Putra Indonesia 

Sementara itu ranking BWF World Tour Finals ganda putra andalan Indonesia Kevin/Marcus tertinggal jauh di peringkat 22. Berikut ranking BWF World Tour Finals atlet ganda putra Indonesia.

Itulah update ranking BWF World Tour Finals lengkap dengan ranking para atlet Indonesia.

11. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana 12.120 poin

15. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin 10.700 poin

20. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani 9.800 poin

22. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo 9.600 poin

27. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan 7.800 poin

34. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 6.600 poin

Total poin yang dikumpulkan oleh atlet badminton ini akan terus diakumulasi berdasarkan pendapatan poin di setiap turnamen super series yang diikuti.

Itulah update ranking BWF World Tour Finals 2021 khusus sektor ganda putra per Rabu, 26 Oktober 2021.***

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x