Setelah 20 Bulan Kecelakaan Kento Momota Tetap Raja, Tapi Viktor Axelsen Menangkan Mahkotanya

- 25 Oktober 2021, 08:20 WIB
Viktor Axelsen dan Kento Momota. Setelah 20 Bulan Kecelakaan Kento Momota Tetap Raja, Tapi Viktor Axelsen Menangkan Mahkotanya
Viktor Axelsen dan Kento Momota. Setelah 20 Bulan Kecelakaan Kento Momota Tetap Raja, Tapi Viktor Axelsen Menangkan Mahkotanya /Kolase foto/Instagram.com/@viktoraxelsen/@momota_kento

JOMBANG UPDATE - Pertemuan Kento Momota dan Viktor Axelsen telah lama dinanti oleh para penggemar badminton dunia dan penantian tersebut terbayar di final Denmark Open 2021, Minggu 24 Oktober 2021.

Setelah 20 bulan pasca kecelakaan yang dialami Kento Momota, tunggal putra asal Jepang tersebut mengalami penurunan performa secara drastis.

Di sisi lain, Viktor Axelsen justru semakin matang. Ayah Vega Rohde Axelsen tersebut bahkan hanya mengalami kekalahan 2 kali dalam 50 pertandingan terakhir di tahun 2021.

Pencapain Viktor Axelsen yang mengagumkan ini tentu dapat mematahkan rekor head to head dengan Kento Momota.

Baca Juga: Alasan Kim Astrup dan Anders Skaarup Rasmussen Tak Lakukan Selebrasi saat Menang Lawan Ganda Putra Malaysia

Baca Juga: Hasil Lengkap Final Denmark Open 2021, Perwakilan Jepang Hampir Sapu Bersih Gelar Juara!

Head to Head Hanya Masa Lalu

Head to Head Kento Momota vs Viktor Axelsen dimenangkan oleh tunggal putra Jepang dengan catatan 14 kemenangan sementara ayah Vega hanya 1 kali menang.

Sehari sebelum pertandingan, Kento Momota dihadapkan pertanyaan mengenai rekor head to head dengan Viktor Axelsen.

Jawaban Kento cukup mencengangkan, ia menyebutkan head to head tersebut adalah masa lalu.

“Masa lalu adalah masa lalu dan rekor head-to-head kami adalah masa lalu dan saya pikir itu tidak relevan untuk besok. Jika saya tidak bermain 100 persen atau 120 persen, saya akan mudah kalah. Jadi bagaimana saya membuat perasaan saya kuat dan tekad dalam diri saya akan menjadi kunci untuk besok, ”kata Momota, seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari laman BWF, Senin 25 Oktober 2021.

Ketika pertandingan berlangsung, prediksi Kento benar. Pertemuan dengan Viktor Axelsen kali ini sangat berbeda.

Penantian Panjang Viktor Axelsen Terbayar

Viktor Axelsen, pebulutangkis peraih Olimpiade Tokyo 2020, telah mengalahkan lawan satu demi satu tahun ini dengan smash-nya yang keras dan kemampuan serba bisa yang luar biasa.

Baca Juga: Ranking BWF Kento Momota Terancam Diambil Alih Viktor Axelsen, Ini Syaratnya

Baca Juga: Daftar Urutan 10 Besar Ranking BWF Tunggal Putra Dunia, Teratas Kento Momota, Terbawah Indonesia atau Taiwan?

Namun tetap saja Kento Momota bukan lawan yang mudah. Ia bergerak dengan indra keenam dan selalu memberikan pukulan mematikan pada waktu yang tepat.

Keduanya memainkan pukulan dengan akurasi yang tepat dan sulit mencari cela permainan demi mendapatkan satu poin.

Babak pertama dimenangkan Kento Momota dengan hasil poin setting, 20-22.

Sementara pada babak kedua Kento Momota memimpin dengan angka 17-14. Para penonton mungkin telah menebak Kento Momota akan menjuarai Denmark Open 2021.

Namun satu-satunya harapan terakhir wakil tuan rumah tidak membiarkan hal tersebut terjadi.

Viktor Axelsen berhasil memenangkan game kedua dan ketiga dengan skor 21-18 dan 21-12.

Pebulutangkis usia 27 tahun ini berhasil mendapatkan gelar kelimanya di musim ini sekaligus gelar juara pertamanya di Denmark Open 2021 tepat di kota tempat Viktor dibesarkan, Odense.

“Rasanya sangat luar biasa,” ujar Axelsen.

Baca Juga: Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen Tumbang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi Juara Denmark Open 2021

Baca Juga: Akane Yamaguchi Juara Tunggal Putri Denmark Open 2021, An Seyoung Menyerah di Final Set Ketiga

Ia mengakui kewalahan melawan Kento Momota

“Pertandingan ini adalah kombinasi dari kewalahan dan sangat lelah. Itu adalah salah satu yang sulit di sana hari ini. Jelas Kento adalah lawan yang sangat kuat. Senang bisa memainkannya lagi, sudah lama sekali. Saya senang saya berhasil menang," lanjutnya.

Melihat pertandingan tersebut, Raja badminton tunggal putra, Kento Momota telah kembali dengan menyuguhkan permainan yang menawan.

Namun kali ini dewi fortuna berpihak pada Viktor Axelsen yang dianugerahi mahkota kemenangan yang disaksikan warga Denmark secara langsung.***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah