Hasil Semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark Lengkap: Ginting Tumbang, The Minions dan Jojo Menang

- 16 Oktober 2021, 22:15 WIB
Lengkap! Hasil Semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark: Ginting Tumbang, The Minions dan Jojo Menang
Lengkap! Hasil Semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark: Ginting Tumbang, The Minions dan Jojo Menang /Badminton INA

JOMBANG UDPATE - Lengkap! Simak hasil semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark berikut ini. Anthony Sinisuka Ginting tumbang, The Minions dan Jonatan Christie menang.

Hasil semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark sudah sangat dinantikan oleh pecinta badminton. Mampukah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo merebut tiket ke final?

Partai pertama gagal diamankan oleh Anthony Sinisuka Ginting, tetapi The Minions berhasil menyamakan hasil semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark adalah 1-1 setelah kemenangannya.

Lantas, bagaimana hasil semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark selengkapnya? Simak ulasan JOMBANG UPDATE terkait pertandingan Anthony Sinisuka Ginting dkk ini.

Baca Juga: Lengkap! Hasil Final Thomas Cup 2020 Indonesia vs China, Anthony Ginting Sumbang Poin Pertama

Baca Juga: Ranking BWF Ganda Putra Ini Meroket, Bukan Aaron Chia/Soh Wooi Yik atau Fajar Alfian/Rian Ardianto!

Hasil Semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark

Pertandingan Indonesia vs Denmark babak semifinal Thomas Cup 2020 berlangsung hari ini, 17 Oktober 2021 mulai pukul 18.00 WIB.

Sampai ini, patai keempat antara ganda putra Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Mathias Christiansen/Frederik Sogaard sedang berlangsung.

Berikut ini hasil semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark, lengkap dengan skor di setiap pertandingan.

Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen

Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Viktor Axelsen.

Sejak awal, tunggal putra unggulan Indonesia sudah tidak mampu mengejar ketertinggalan skor.

Viktor Axelsen menumbangkan Anthony Sinisuka Ginting dengan skor telak, 9-21 pada game pertama.

Pada gema kedua, Ginting kembali tumbang tanpa mampu menyeimbangkan poin dengan skor akhir 15-21.

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen

Sempat mengalami kemunduran setelah tumbang di Olimpiade Tokyo 2020, ganda putra ranking 1 dunia BWF Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kembali bersinar di Thomas Cup 2020.

Setelah membalas dendam kepada Aaron Chia/Soh Woo Yik di perempat final lawan Malaysia, The Minions berhasil menyumbang poin pertama untuk Tanah Air setelah menang atas Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dengan rubber set.

Pada game pertama, The Minions tampail yakin dan menang 21-13. Namun pada gema kedua, tim tuan rumah berhasil membalik keadaan dan menumbangkan Marcus/Kevin 15-21.

Akhirnya dengan rubber set, Marcus/Kevin menang 21-15.

Baca Juga: BWF Puji Anthony Ginting Setinggi Langit, Jonatan Christie dan Shesar Hiren Rhustavito Kena Imbasnya

Baca Juga: Bukan Marcus/Kevin, Rekor Kemenangan 100 Persen Lee Yang/Wang Chi Lin Tahun 2021 Dipatahkan Ganda Putra Ini

Jonatan Christie vs Anders Antonsen

Pertandingan badminton Jonatan Christie vs Anders Antonsen berlangsung ketat sejak awal. Kejar-kejaran angka terus terjadi.

Game pertama dimenangkan oleh Jonatan Christie dengan skor 25-23. Pada game kedua, tunggal putra yang akrab dipanggil Jojo itu tumbang dengan skor 15-21.

Namun pada akhirnya, Jojo bisa kembali unggul dari tunggal putra ranking 3 dunia BWF Anders Antonsen dengan skor 21-16.

Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Mathias Christiansen/Frederik Sogaard

Ganda putra Fajar Alfian/Rian Ardianto menjadi pahlawan Indonesia setelah menang straight game dari pasangan tuan rumah Mathias Christiansen/Frederik Sogaard.

Sejak awal, FaJri sudah memimpin pertandingan. Pada game pertama dan kedua, mereka menang dengan skor 21-14.

Dengan demikian, hasil semifinal Indonesia vs Denmark Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark menjadi 3-1.

Indonesia manang dan berhasil lolos ke final Thomas Cup 2020. Skuad Merah Putih akan bertemu dengan China di babak penentuan tersebut.

Pertandingan partai kelima Shesar Hiren Rhustavito vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus tidak dimainkan.

Hasil Semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmark

Partai Pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen
Skor: 9-21 dan 15-21

Partai Kedua
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen
Skor: 21-13, 10-21 dan 21-15

Partai Ketiga
Jonatan Christie vs Anders Antonsen
Skor: 25-23, 15-21 dan 21-16

Partai Keempat
Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Mathias Christiansen/Frederik Sogaard
Skor: 21-14 dan 21-14

Partai Kelima
Shesar Hiren Rhustavito vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus
Skor: (Tidak dimainkan)

Intulah informasi terkait hasil semifinal Thomas Cup 2020 Indonesia vs Denmar lengkap. Selamat! Indonesia melaju ke babak final!***

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah