Bukan Marcus/Kevin, Rekor Kemenangan 100 Persen Lee Yang/Wang Chi Lin Tahun 2021 Dipatahkan Ganda Putra Ini

- 14 Oktober 2021, 07:10 WIB
Bukan Marcus/Kevin, Rekor Kemenangan 100 Persen Lee Yang/Wang Chi Lin Tahun 2021 Dipatahkan Ganda Putra Ini
Bukan Marcus/Kevin, Rekor Kemenangan 100 Persen Lee Yang/Wang Chi Lin Tahun 2021 Dipatahkan Ganda Putra Ini /Instagram.com/@leeyang0812

Rekor kemenangan 100 persen Lee Yang/Wang Chi Lin tersebut dipatahkan oleh ganda putra India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty yang saat ini bertengger di ranking 10 dunia.

Pertandingan Lee Yang/Wang Chi Lin vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty tersebut terjadi pada Olimpiade Tokyo 2020 babak penyisihan grup A.

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty berhasil menumbangkan Lee Yang/Wang Chi Lin dengan rubber set, 16-21, 21-16, dan 25-27.

Setelah pertandingan tersebut, Lee Yang/Wang Chi Lin kokoh dan tidak pernah kalah lagi sampai menjadi peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Update Ranking BWF Anthony Ginting hingga Kento Momota Usai 'Dibantai' Lee Zii Jia Jelang Thomas Uber Cup 2021

Baca Juga: Sempat Redup, Shesar Hiren Rhustavito Bersinar Pastikan Kemenangan Indonesia atas Taiwan di Thomas Cup 2020

Sayangnya, pada turnamen Piala Sudirman 2021 lalu Lee Yang/Wang Chi Lin harus absen. Keduanya baru bertanding lagi di Thomas Uber Cup 2020.

Pada turnamen badminton Thomas Uber Cup 2020, Lee Yang/Wang Chi Lin bertanding sebanyak tiga kali dan memenangkan semuanya.

Laga terakhir Indonesia vs China Taipei Thomas Uber Cup 2020 yang berlangsung kemarin, 13 Oktober 2021, Lee Yang/Wang Chi Lin menumbangkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Adapun dari total 4 kali pertamuan, itu adalah pertama kali Lee Yang/Wang Chi Lin mengalahkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x