5 Fakta Viktor Axelsen, Andalan Denmark dan Lawan Kuat Indonesia di Sudirman Cup 2021, Ternyata Punya Anak!

- 28 September 2021, 15:40 WIB
5 Fakta Viktor Axelsen, Andalan Denmark dan Lawan Kuat Indonesia di Sudirman Cup 2021, Ternyata Punya Anak!
5 Fakta Viktor Axelsen, Andalan Denmark dan Lawan Kuat Indonesia di Sudirman Cup 2021, Ternyata Punya Anak! /Instagram.com/@viktoraxelsen/

JOMBANG UPDATE - Simak profil dan fakta Viktor Axelsen, atlet andalan Denmark yang paling diantisipasi dan kemungkinan menjadi lawan kuat Indonesia di Sudirman Cup pada 29 September 2021 mendatang.

Fakta Viktor Axelsen sebagai atlet badminton andalan Denmark tidak diragukan lagi. Bukan hanya di negaranya sendiri, Viktor Axelsen menduduki peringkat dua dunia BWF.

Karena prestasi yang tidak main-main itu, membuat profil dan fakta Viktor Axelsen banyak di cari oleh publik. Lebih tepatnya penasaran siapa sebenarnya pria yang bisa jadi akan berlaga di Sudirman Cup 2021 melawan Indonesia.

Berikut profil dan fakta Viktor Axelsen, atlet andalan Denmark yang tanding melawan Indonesia di Sudirman Cup 2021, yang sudah JOMBANG UPDATE rangkum.

Baca Juga: Kevin Sanjaya hingga Fajar Alfian, 4 Atlet Badminton Indonesia yang Warnai Rambut Demi Gelar Juara

Baca Juga: Live Streaming Indonesia vs Denmark, Siaran Langsung Sudirman Cup 2021 di TVRI

Fakta Viktor Axelsen

Profil dan biodata Viktor Axelsen Lengkap dengan Keluarganya

Nama Lengkap: Viktor Axelsen

Tempat Lahir: Odense, Denmark

Tanggal Lahir: 4 Januari 1994

Tempat Tinggal: Valby, Copenhagen, Denmark

Umur: 27 tahun

Tinggi Badan: 194 cm

Akun Instagram: @viktoraxelsen

Nama Ayah: Henrik Axelsen

Nama Ibu: Gitte Lundanger

Peraih Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020

Fakta Viktor Axelsen yang tidak kalah mencengangkan yaitu bahwa dia merupakan satu diantara atlet bulu tangkis terbaik dunia.

Pada Olimpiade Tokyo 2020 Viktor Axelsen berhasil mendapatkan medali emas tunggal putra. Keberhasilan itulah yang menghantar di Sudirman Cup 2021.

Mengenal Olahraga Bulu tangkis Sejak Umur 6 Tahun

Pepatah mengatakan, usaha tidak akan menghianati hasil, begitulah yang terjadi pada Viktor Axelsen.

Dikenalkan olahraga oleh sang ayang sejak usia 6 tahun. Kemudian pada usia 17 tahun dirinya lolos masuk timnas Denmark.

Baca Juga: 2 Alasan Indonesia Harus Menang atas Denmark di Sudirman Cup 2021

Baca Juga: Profil Pitha Haningtyas Mentari, Pasangan Rinov Rivaldy di Laga Piala Sudirman 2021

Memiliki Buah Hati yang Cantik

Menurut berita Viktor Axelsen memiliki kekasih bernama Natalia Koch Rohde.

Viktor Axelsen sudah memiliki buah hati bernama Vega Rohde Axelsen.

Prestasi dan Penghargaan

Beberapa prestasi Viktor Axelsen yang tercatat yakni:

- Medali Perunggu Olimpiade Rio 2016

- Medali Emas World Championship Glasgow 2017

- Medali Emas Thomas Cup Kunshan 2016

- Medali Emas European Championships La Roche-sur-Yon 2016

- Medali Emas European Championships Huelva 2018

- Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020

Itulah profil dan fakta Viktor Axelsen, atlet badminton andalan Denmark yang mungkin akan berlaga melawan Indonesia di Sudirman Cup pada 29 September 2021.***

Editor: Alinur Awwalina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah