Berapa Gaji Lionel Messi di PSG? Lebih Kecil dari Barcelona, Tapi Jadi Pemain dengan Bayaran Tertinggi

- 8 Agustus 2021, 21:58 WIB
Berapa Gaji Lionel Messi di PSG? Lebih Kecil dari Barcelona, Tapi Jadi Pemain dengan Bayaran Tertinggi
Berapa Gaji Lionel Messi di PSG? Lebih Kecil dari Barcelona, Tapi Jadi Pemain dengan Bayaran Tertinggi /Twitter @barcacentre

Dilansir dari unggahan Twitter pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano menuturkan bahwa La Pulga atau Lionel Messi akan menerima kontrak hingga hingga 2021 dan opsi perpanjangan setahun di PSG.

Selain itu, mencuat kabar bocoran gaji mantan pesepak bola Barcelona ini saat bermain di klub Paris Saint-Germain (PSG). Lionel Messi dikabarkan akan menjadi pemain dengan bayaran tertinggi.

Dilansir dari media Italia, Footbal Italia bahwa Lionel Messi akan mendapatkan gaji sebesar 40 juta euro atau senilai Rp679 miliar per musim saat bergabung di klub PSG.

Sementara itu, pada kontrak yang ditandatangani Lionel Messi pada tahun 2017 di Barcelona, ia mendapatkan bayaran 70 juta euro atau senilai Rp1,2 Triliun per musim.

Meski begitu, gaji Lionel Messi yang senilai Rp679 miliar tersebut masih lebih tinggi dibandingkan rivalnya, Cristiano Ronaldo. Diketahui Cristiano Ronaldo hanya mendapat gaji 31 juta euro atau senilai Rp526 miliar dari Juventus.

Baca Juga: Profil Lionel Messi Lengkap dengan Perjalanan Karir, Keluarga, hingga Kekayaan

Messi Tolak Ambil Nomor Punggung 10 Milik Neymar

Selain kabar tentang gaji Lionel Messi di klub barunya PSG, ia memutuskan untuk menolak ambil nomor punggung 10 milik Neymar.

Neymar merupakan mantan rekannya di klub lama yakni Barcelona. Saat bergabung di PSG, Neymar pilih nomor 10 jadi nomor punggungnya.

Meskipun nomor 10 seolah sudah melekat pada La Pulga, Lionel Messi lebih memilih untuk menggunakan nomor punggung 19.

Halaman:

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah