Profil Kapten Red Sparks Pemain Voli Korean V-League 2024 Rekan Megawati Hangestri

6 Maret 2024, 16:00 WIB
Kapten Red Sparks Lee So Young /Instagram.com/@red__sparks/

JOMBANG UPDATE - Kapten Red Sparks Lee So Young berhasil membawa timnya menembus babak Playoff Korean V-League 2023-2024.

Sebagai pemain voli senior, Lee Soo Young menjadi tumpuan sekaligus pemompa semangat bagi tim Red Sparks kala performa di Korean V-League terpuruk.

Megawati Hangestri sempat mendapat pembelaan dari Lee So Young saat pemain asal Jember tersebut mengalami penurunan performa pada putran 3 Korean V-League 2023/2024.

Baca Juga: Profil Noh Ran, Biodata Libero Red Sparks di Liga Voli Korea 2024

Alhasil banyak penggemar voli Indonesia menyoroti sosok Lee So Young sebagai kapten Red Sparks.

Profil kapten Red Sparks memperlihatkan Lee So Young adalah pemain voli Korea Selatan yang berprestasi.

Nama Lee So Young tercatat meraih 6 penghargaan individu di kompetisi Asian Championship hingga Korean V-League.

Baca Juga: Yeum Hye Seon Sudah Menikah? Setter Red Sparks Ini Kerap Curi Perhatian Volimania, Cek Profil Lengkapnya!

Tertarik mengetahui perjalanan karir kapten Red Sparks yang makin bersinar di ajang Korean V-League 20023/2024.

Profil Kapten Red Sparks Lee So Young

Lee So Young adalah pemain voli asal Korea Selatan sekaligus pemain timnas setempat.

Atlet kelahiran 27 Oktober 1994 ini memulai karir sebagai pemain voli sejak duduk di bangku sekolah menengah Jeonju Geunyoung.

Usai tiga tahun membela klub bola voli sekolahnya, ia melanjukan SMA Jeonju Geunyoung dan kembali begabung dengan tim bola voli.

Setelah lulus dari SMA, Lee So Young bergabung dengan GS Caltex Seoul KIXX selama 8 musim, 2012/2013 hingga 2020/2021.

Saat berstatus bebas transfer, pemilik spike 280 cm tersebut memilih bergabung dengan Red Sparks pada musim 2022/2023 hingga sekarang.

Lee So Young dinilai memiliki leadership yang mumpuni hingga membuatnya ditunjuk sebagai Kapten Red Sparks di Korean V-Leagus 2023/2024.

Baca Juga: Profil dan Tinggi Lee Da Hyeon, Monster Block Hyundai Hillstate di Liga Voli Korea 2024: Punya Banyak Prestasi

Kemampuan spike Lee So Young yang akurat membuatnya menjadi bagian Timnas Voli Putri Korea Selatan sejak 2015.

Ia telah berlaga di Olimpiade Jepang 2020, kejuaraan Dunia FIVB (VNL) hingga Kejuaraan Asia.

Biodata Lee So Young

Nama Lengkap: Lee So Young
Warga Negara: Korea Selatan

Posisi: Outside Hitter
Tanggal Lahir: 17 November 1994

Tinggi Badan: 176 cm
Berat Badan: 66 kg

Spike: 280 cm
Block: 265 cm

Klub Saat Ini: Daejeon Jungkwanjang Red SparksSouth Korea
Nomor Punggung: 1

Riwayat Klub

  • 2021/2022 - Sekarang: Daejeon Jungkwanjang Red SparksSouth Korea
  • 2012/2013 - 2020/2021: GS Caltex Seoul KIXX
  • 2010/2011 - 2012/2013: Jeonju Geunyoung Girl's High School
  • 2007/2008 - 2009/2010: Jeonju Geunyoung Middle School

Prestasi Individu Lee So Young

MVP Korean All Star Game 2021/2022
Best Server Korean All Star Game 2021/2022
Best Outside Hitter Korean V-League 2020/2021
Best Server Korean All Star Game 2015/2016
Best Outside Hitter Asian Championship U23 2015
Best Server Korean All-Star Game 2012/2013

Itulah profil kapten Red Sparks yang berlaga di Korean V-League 2023/2024 lengkap dengan biodatanya.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler