Hasil 8 Besar Kapolri Cup 2023: Tim Voli Putra Nusa Tenggara Barat vs Tim Voli DKI Jakarta, Siapa Menang?

25 Agustus 2023, 17:04 WIB
Hasil 8 Besar Kapolri Cup 2023: Tim Voli Putra Nusa Tenggara Barat vs Tim Voli DKI Jakarta, Siapa Menang? /Tangkap layar Vidio/Moji TV

JOMBANG UPDATE - Simak hasil 8 besar Kapolri Cup 2023 antara tim voli putra Nusa Tenggara Barat vs tim voli putra DKI Jakarta.

Laga sengit terjadi hari ini sesuai hasil 8 besar Kapolri Cup 2023, tim voli putra DKI Jakarta berhasil meraih kemenangan perdana di Pool B.

Hasil 8 besar Kapolri Cup 2023 menunjukkan tim voli putra DKI Jakarta berhasil mengatasi perlawanan sengit dari Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Hasil Timnas Voli Putra Indonesia vs Pakistan di AVC Championship 2023: Farhan Halim Dkk Menang?

Baca Juga: Daftar 12 Nama Pemain Voli Putra Nusa Tenggara Barat di Babak 8 Besar Kapolri Cup 2023, Lengkap!

Pertandingan babak 8 besar Kapolri Cup 2023 antara tim voli putra Nusa Tenggara Barat vs tim voli putra DKI Jakarta berlangsung sengit sejak babak pertama.

Laga 8 besar Kapolri Cup 2023 antara Nusa Tenggara Barat vs tim voli putra DKI Jakarta berakhir dengan skor set 1-3 (21-25, 25-22, 19-25, 26-28)

Berikut ini JOMBANG UPDATE merangkum hasil 8 besar Kapolri Cup 2023 antara Nusa Tenggara Barat vs tim voli putra DKI Jakarta.

Rangkuman Pertandingan Tim Voli Putra Nusa Tenggara Barat vs Tim Voli DKI Jakarta

Set pertama, kedua tim langsung bermain sengit, pemain voli Nusa Tenggara Barat dan DKI Jakarta sama-sama melancarkan serangan yang apik, skor sama 2-2.

Pada pertengahan set, Okky Damar kapten dari voli putra DKI Jakarta berhasil melakukan ace serta membuat unggul menjadi 14-18.

Alhasil, set pertama berhasil dimenangkan oleh tim voli putra DKI Jakarta lewat permainan apik Okky Damar dkk. Skor akhir 21-25.

Baca Juga: Biodata 14 Pemain Voli Putra DKI Jakarta di 8 Besar Kapolri Cup 2023 Lengkap: Usia, Tinggi Badan, Instagram

Pada set kedua, musibah terjadi pada tim voli Nusa Tenggara Barat. Outside hitter Akbar mengalami cedera dan harus keluar dari lapangan.

Sementara itu, pemain voli DKI Jakarta berhasil unggul lewat spike keras dari Okky Damar, skor 5-8.

Namun, tim voli putra Nusa Tenggara Barat mampu menyamakan skor menjadi 12-12 lewat spike keras dari Dzaki Fatihul.

Pada akhirnya, tim voli putra Nusa Tenggara Barat berhasil mengakhiri set kedua dengan kemenangan setelah banyak pemain voli DKI Jakarta yang melakukan banyak error. Skor akhir 25-22.

Pada set ketiga, tim voli putra DKI Jakarta berusaha bangkit setelah kalah di set kedua. Okky Damar dkk berhasil unggul cepat 0-4.

Tim voli putra Nusa Tenggara Barat sempat memperkecil skor menjadi 8-9, namun Dio Sapto tampil on fire dan mampu menambah poin bagi tim voli putra DKI Jakarta, skor 10-15.

Namun, tim voli putra Nusa Tenggara Barat memperkecil skor menjadi 17-19 lewat permainan apik dari I Komang Aditya.

Baca Juga: Profil Lengkap Agil Angga Anggara Pemain Timnas Voli Putra Indonesia: Usia, Tinggi Badan, Akun Instagram, Dll

Meskipun demikian, Dzaki Fatihul melakukan serve error yang membuat tim voli putra DKI Jakarta unggul 18-22.

Server error dari tim voli putra Nusa Tenggara Barat membuat tim voli putra DKI Jakarta berhasil meraih kemenangan di set ketifga dengan skor 19-25.

Laga set keempat langsung berjalan sengit, tim voli putra DKI Jakarta mampu unggul pada awal laga usai pemain Nusa Tenggara Barat melakukan banyak error, skor 2-6.

Tim voli putra Nusa Tenggara Barat sempat memperkecil skor menjadi 7-8, namun Okky Damar dkk berhasil menjauh dengan skor 8-11.

Tak ingin menyerah, Muhammad Abhe berhasil memperkecil skor menjadi 11-12 lewat jump shoot keras.

Akhirnya, tim voli putra Nusa Tenggara Barat berhasil menyamakan kedudukan menjadi 13-13 lewat quick apik dari Erwin.

Saling berbalas poin, Nusa Tenggara Barat dan tim voli putra DKI Jakarta saling serang hingga pertengahan set masih seri, 14-14.

Baca Juga: Biodata 14 Pemain Voli Putra Pakistan di AVC Championship 2023, Lengkap dengan Usia hingga Tinggi Badan

Sempat berhasil comeback menjadi 17-15, namun Okky Damar membuktikan kualitasnya sehingga tim voli putra DKI Jakarta mampu menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

Muhammad Daffa berhasil melakukan spike apik dan membuat tim voli putra DKI Jakarta unggul kembali menjadi 19-20.

Pertandingan sengit terjadi di akhir-akhir set keempat, Nusa Tenggara Barat sempat berhasil match poin namun digagalkan sebanyak 3 kali oleh pemain voli putr DKI Jakarta.

Sebaliknya, tim voli putra DKI Jakarta berhasil mengakhiri set keempat lewat perjuangan keras, skor akhir 26-28.

Hasil ini membuat tim voli putra DKI Jakarta meraih kemenangan pertama di babak 8 besar Kapolri Cup 2023.

Demikian informasi terkait hasil 8 besar Kapolri Cup 2023 antara Nusa Tenggara Barat vs tim voli putra DKI Jakarta.***

Editor: Abdul Rouf

Tags

Terkini

Terpopuler