Rincian Hadiah Australian Open 2023, Anthony Sinisuka Ginting Dkk Bisa Dapat Segini Meski Tak Tembus Final

5 Agustus 2023, 11:10 WIB
Rincian Hadiah Australian Open 2023, Anthony Sinisuka Ginting Dkk Bisa Dapat Segini Meski Tak Tembus Final /PBSI/

JOMBANG UPDATE - Intip daftar rincian hadiah Australian Open 2023, Anthony Sinisuka Ginting dkk bisa dapat berapa meski tak tembus final turnamen badminton Super 500 tersebut?

Pada turnamen BWF World Tour Super 500 Australian Open 2023, terdapat total 18 wakil Indonesia yang berlaga.

Meskipun demikian, tak ada satu pun wakil Indonesia yang melaju sampai semifinal Australian Open 2023.

Adapun pada babak perempat final Australian Open 2023, empat wakil Indonesia yang tersisa yaitu Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardian, Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari, dan Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan harus mengakui keunggulan lawan.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas Voli Putri Indonesia SEA V League 2023 Usia Belasan Tahun, Muda dan Berbakat!

Baca Juga: Jadwal Liga Futsal Profesional 2022-2023 Hari Ini 5 Agustus: Radit FC hingga Pelindo FC Beraksi

Lantas, berapa hadiah Australian Open 2023 yang akan didapat Anthony Sinisuka Ginting dan wakil Indonesia lainnya dari turnamen badminton Super 500 ini?

Berdasarkan catatan laman resmi, total hadiah Australian Open 2023 adalah USD 420.000 atau sekitar Rp6,5 miliar.

Adapun untuk turnamen badminton Super 500 Australian Open 2023, tidak semua peserta mendapatkan hadiah.

Melainkan, hadiah uang hanya diberikan untuk peserta yang lolos mulai babak 16 besar Australian Open 2023.

Berikut ini daftar rincian hadiah Australian Open 2023 yang dilansir JOMBANG UPDATE dari berbagai sumber.

Daftar Rincian Hadiah Australian Open 2023

Hadiah Uang Tunai Australian Open 2023 untuk Pemain Tunggal

- Juara: USD 31.500 atau sekitar Rp472,4 juta

- Runner up: USD 15.960 atau sekitar Rp239,2 juta

- Semifinalis: USD 6.090 atau sekitar Rp91,3 juta

- Babak Perempat Final: USD 2.520 atau sekitar Rp37,7 juta

- Babak 16 Besar: USD 1.470 atau sekitar Rp22 juta

Hadiah Uang Tunai Australian Open 2023 untuk Pemain Ganda

- Juara: USD 33,180 atau sekitar Rp497,6 juta

- Runner up: USD 15.960 atau sekitar Rp239,2 juta

- Semifinalis: USD 5.880 atau sekitar Rp88,1 juta

- Babak Perempat Final: USD 3.045 atau sekitar Rp45,6 juta

- Babak 16 Besar: USD 1.575 atau sekitar Rp23,6 juta

Perolehan Poin Australian Open 2023 HSBC BWF World Tour Super 500

- Juara: 9.200 poin

- Runner Up: 7.800 poin

- Semifinalis: 6.420 poin

- Babak Perempat Final: 5.040 poin

- Babak 16 Besar: 3.600 poin

- Babak 32 Besar: 2.220 poin

Meskipun tak tembus final, Anthony Sinisuka Ginting yang gugur di perempat final akan mendapat hadiah uang sekitar Rp239,2 juta.

Sementara itu, sektor ganda Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardian, Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari, dan Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang gugur di perempat final mendapatkan sekitar Rp45,6 juta.

Adapun untuk wakil Indonesia lainnya, hadiah uang yang diterima tergantung sampai di babak mana dan sektor tunggal atau ganda seperti rincian di atas.

Demikian informasi terkait daftar rincian hadiah Australian Open 2023 turnamen badminton Super 500 untuk Anthony Sinisuka Ginting dkk.***

Editor: Alinur Awwalina

Tags

Terkini

Terpopuler