FIX! 4 Tim Voli Lolos Grand Final Proliga 2023, Jakarta LavAni dan Bandung BJB Tandamata Bakal Kembali Juara?

13 Maret 2023, 08:01 WIB
4 Tim Voli Lolos Grand Final Proliga 2023, Jakarta LavAni dan Bandung BJB Tandamata Bakal Kembali Raih Juara /Instagram.com/@bandungbjbtandamataofficial

JOMBANG UPDATE - Empat tim voli berhasil lolos ke babak Grand Final Proliga 2023. Dua tim voli putri dan dua tim voli putra akan bertanding merebutkan gelar juara Proliga 2023.

Dua tim juara Proliga 2022 kembali lolos ke babak Grand Final Proliga 2023. Akankah Jakarta LavAni dan Bandung BJB Tandamata kembali meraih gelar juara Proliga 2023.

Laga Grand Final Proliga 2023 patut dinantikan. Berbeda dari musim sebelumnya, tim voli putri yang lolos ke babak grand final Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, sementara pada ajang Proliga 2023, Jakarta Pertamina Fastron berhasil posisi runner up pada klasemen akhir Proliga 2023.

Baca Juga: TOP SETTER Voli Putra Proliga 2023, Bikin Jiang Jie Pusing Pilih Skuad Timnas Indonesia di SEA Games 2023

Baca Juga: Profil dan Biodata Gendis, Pemain Voli Putri Termuda di Proliga 2023

Sementara tim voli putra, Jakarta LavAni Allo Bank akan melawan Jakarta Bhayangkara Presisi di Grand Final Proliga 2023.

Meski Jakarta Bhayangkara Presisi termasuk tim debutan Proliga 2023, tetapi skuad pemainnya adalah jebolan Surabaya Samator.

Dengan bertemunya Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakarta LavAni di Grand Final Proliga 2023, artinya Derby BIN akan merebutkan juara ketiga dalam ajang Proliga 2023.

Di sisi lain, dua tim voli putri yang akan merebutkan gelar juara ketiga adalah Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dan Jakarta BIN.

Gelaran Final Proliga 2023 akan berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Laga perebutan tahta tertinggi Proliga 2023 akan berlangsung pada 18-19 Maret 2023.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum jadwal Grand Final Proliga 2023 selengkapnya.

Baca Juga: Ini 4 Libero Terbaik Proliga 2023 Putra dan Putri, Pantas Masuk Skuad Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2023?

Baca Juga: 4 Setter Terbaik Proliga 2023, Siapa yang Dipilih Masuk Skuad Timnas Voli Putra di SEA Games 2023 Kamboja?

Jadwal Grand Final Proliga 2023

Sabtu, 18 Maret 2023

15.00 WIB: Gresik Petrokimia vs Jakarta BIN
17.00 WIB: Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Pertamina Fastron
18.00 WIB: Awarding Ceremony

Minggu, 19 Maret 2023

15.00 WIB: Jakarta STIN BIN vs Surabaya BIN Samator
17.00 WIB: Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta Bhayangkara Presisi
18.00 WIB: Awarding and Closing Ceremony

Penjualan tiket Final Proliga 2023 dapat dibeli secara langsung atau OTS.

Pastikan tak ketinggalan jadwal Final Proliga 2023 yang akan berlangsung GOR Amongrogo Yogyakarta.

Hasil Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN di Final Four Proliga 2023, Jakarta Bhayangkara Lolos! @lavani.forever

Baca Juga: Profil Lengkap Jordan Susanto, Servis Specialis Jakarta LavAni Allo Bank di Proliga 2023

Baca Juga: Jadwal Lengkap All England 2023 dan Hasil Drawing Wakil Indonesia

Hasil Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN di Final Four Proliga 2023

Laga Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN di final four Proliga 2023 seri Solo berlangsung sengit.

Pertandingan final four Proliga 2023 antara Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN berakhir dengan kemenangan Leandro Martins dkk.

Hasil Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN membuat Jakarta Bhayangkara resmi melaju ke grand final Proliga 2023.

Penasaran dengan rangkuman pertandingan Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN di final four Proliga 2023 seri Solo?

Berikut ini JOMBANG UPDATE sajikan rangkuman pertandingan Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN di final four Proliga 2023 seri Solo.

Rangkuman Pertandingan Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN

 

Jakarta LavAni Allo Bank dan Jakarta STIN BIN saling berbalas poin pada awal set pertama.

Jakarta STIN BIN mampu meraih kemenangan pada set pertama dengan skor 23-25.

Pada set kedua, Jakarta LavAni Allo Bank mulai bangkit dan berhasil unggul pada awal laga dengan skor 9-6.

Leandro Martins dkk tampil menekan pada set kedua sehingga mampu mengakhiri set kedua dengan kemenangan, skor 25-21.

Pada set ketiga, Jakarta LavAni Allo Bank tampil sangat apik, Fahry Septian dkk berhasil unggul pada awal laga.

Fahry Septian dkk berhasil meraih kemenangan pada set ketiga atas Jakarta STIN BIN dengan skor 25-16.

Pada set keempat, Jakarta STIN BIN mencoba bangkit usai kalah di set kedua dan ketiga.

Namun, Jakarta LavAni Allo Bank berhasil unggul 21-16 atas Jakarta STIN BIN.

 

Pada akhirnya, Jakarta LavAni Allo Bank berhasil meraih kemenangan pada set keempat atas Jakarta STIN BIN dengan skor 25-20.

Hasil Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN
Skor: 3-1 (23-25, 25-21, 25-16, 25-20)

Hasil ini membuat Jakarta LavAni Allo Bank berhasil meraih juara final four Proliga 2023 putaran kedua dan melaju ke babak grand final.

Baca Juga: Hasil Drawing All England 2023 dan Jadwal Lengkap: Fajar Alfian-Rian Ardianto Lawan Ganda Putra Korea Selatan

Pada babak grand final Proliga 2023, Jakarta LavAni Allo Bank akan menghadapi Jakarta Bhayangkara dan berlangsung di GOR Amongrogo Jogjakarta.

Itulah rangkuman pertandingan Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN di final four Proliga 2023 seri Solo.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler