3 Kandidat Kuat Opposite Timnas Voli Putra di SEA Games 2023, Rivan Nurmulki atau Dimas Saputra Pemain Utama?

6 Maret 2023, 13:15 WIB
3 Kandidat Kuat Opposite Timnas Voli Putra di SEA Games 2023, Rivan Nurmulki atau Dimas Saputra Pemain Utama? /YouTube/DENIEY VLOG NEW

JOMBANG UPDATE - Tiga nama opposite Timnas Voli Putra Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja telah dibocorkan Bung Loudry pada penghujung Putaran 2 Proliga 2023.

Sejumlah nama pemain voli putra dibeberkan Bung Loudry secara terang-terangan termasuk pemain yang menempati posisi opposite.

Baca Juga: Daftar Nama Skuad Bayangan Timnas Voli Putra SEA Games 2023 Posisi Middle Blocker, Tedi Oka Masuk!

Bung Loudry menyebut tiga nama opposite yang layak masuk skuad Timnas Voli Putra SEA Games 2023.

Siapa saja daftar nama pemain voli putra yang berpeluang menduduki posisi opposite Timnas Voli Putra Indonesia di SEA Games 2023.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum bocoran opposite Timnas Indonesia cabor Voli Putra Indoor di SEA Games 2023 yang dikutip dari akun Instagram Rama Sugianto, komentator Proliga 2023.

Baca Juga: SBS Tembus Final Four Proliga 2023, Pelatih Surabaya BIN Samator Curahkan Isi Hatinya

Marjose sapaan akrab Fikri Mustofa berhasil mencuri perhatian volimania berkat spike-spike keras yang berbuah poin dalam laga Livoli 2022 Divisi Utama. Foto: @lifco_photograph/@teguh_setyawan22

Bocoran Nama Opposite SEA Games 2023

Sebanyak 14 nama pemain voli putra akan dikirim ke Kamboja mengikuti SEA Games 2023. Deretan atlet yang masuk skuad Timnas voli putra Indonesia memang belum dipastikan, tetapi sejumlah nama pemain voli putra telah masuk dalam daftar pantauan PBVSI.

Baca Juga: 3 Setter Andalan Klub Proliga 2023, Calon Pemain Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2023, Siapa Saja?

Bukan hanya dilihat dari performa saat berlaga di Proliga 2023, sejumlah pemain voli putra bahkan telah diamati performanya dari pertandingan antar klub, Livoli 2022 hingga turnamen voli kasta tertinggi di Indonesia.

Loudry Maspaitella atau yang akrab disapa Bung Loudry memberikan bocoran tim bayangan Timnas Voli Putra Indonesia di ajang SEA Games 2023.

Ia menyebutkan telah mengantongi 22 nama pemain voli putra yang masuk daftar long list skuad Timnas Voli Putra Indonesia untuk SEA Games 2023.

Baca Juga: Profil Lengkap Pelatih LavAni Nicolas Vives , Bakal Dipinang Timnas Voli Putra Indonesia SEA Games 2023?

"22 nama adalah yang SEA Games lalu tentu jadi prioritas," ungkap Bung Loudry saat ditanya Rama Sugianto, komentator Proliga 2023.

Tak menyebutkan keseluruhan nama pemain voli putra, Bung Loudry membocorkan sejumlah atlet yang berkesempatan membela Merah Putih, satu diantaranya para pemain yang menempati posisi opposite.

"Opposite jelas ada Rivan, Dimas, Fikri masuk," ungkap mantan tosser Timnas Indonesia tersebut.

Baca Juga: 5 Atlet Cantik Proliga 2023 Ini Calon Pemain Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2023, Ada Yolla Yuliana?

Saat ditanya mengapa Muhammad Fikri Mutofa Kamal alias Marjose bisa masuk skuad padahal menit bermain di Proliga 2023 tidak sebanyak Dimas Saputra, rekan satu timnya di Jakarta STIN BIN, Bung Loudry memberikan penjelasan singkat.

"Karena Fikri kan kemarin di Livoli kan dia bagus," jelas Bung Loudry.

Selain posisi opposite, Tosser Terbaik Proliga 2006 tersebut juga telah memberi bocoran nama-nama middle blocker.

Baca Juga: Biodata Lengkap Garrett Muangututia, Outside Hitter Jakarta Bhayangkara Presisi di Proliga 2023

Agil Angga Anggara dan Tedi Oka, outside hitter dan middle blocker Surabaya BIN Samator di Proliga 2023. Instagram.com/@surabayasamator

Bocoran Middle Blocker Proliga 2023 yang Masuk Skuad Timnas Voli Putra Indonesia

Tak menyebutkan keseluruhan nama pemain voli putra, Bung Loudry membocorkan sejumlah atlet, satu diantaranya para pemain yang menempati posisi middle blocker.

"Yang SEA Games kemarin, Yuda, Nanda, Daffa, Malizi, Hendra, Cep Indra, Tedi Oka," ungkapnya.

Baca Juga: 3 Setter Andalan Klub Proliga 2023, Calon Pemain Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2023, Siapa Saja?

Yuda Mardiansyah, Hernanda Zulfi, Daffa Naufal dan Malizi telah berlaga di SEA Games 2022 Vietnam.

Penampilan apik Hernanda Zulfi bahkan mampu membuat sebuah klub Vietnam tertarik dan meminangnya berlaga di liga voli setempat.

Namun, ada yang berbeda dari list pemain middle blocker yang disebutkan Bung Loudry, yakni dua pemain muda yang diproyeksikan masuk Timnas Voli Putra Indonesia jelang SEA Games 2023.

Baca Juga: Prediksi Pemain Voli Putra Proliga 2023 Berpotensi Dipanggil Timnas SEA Games 2023

Kedua nama tersebut yakni Tedi Oka, middle blocker Surabaya BIN Samator, dan Hendra Kurniawan, quicker Jakarta LavAni Allo Bank.

Tedi Oka memang bersinar di Proliga 2023, terlebih saat performa seniornya sedang turun, ia berhasil menutupnya bahkan menjadi middle blocker peraih skor tertinggi saat Putaran 1 Proliga 2023.

Sementara itu, Hendra Kurniawan juga bermain apik bersama Jakarta LavAni Allo Bank. Hendra Kurniawan dipercayya Coach Nicolas Vives menggantikan Daffa Naufal di Proliga 2023.

Deretan pemain muda yang menjadi tumpuan tim di Proliga 2023 menunjukkan regenerasi yang baik di posisi middle blocker voli putra Indonesia.

Pertandingan SEA Games 2023 akan berlangsung pada 5 Mei 2023. Pesta olahraga Asia Tenggara Terbesar ini akan digelar di Phnom Penh, Kamboja.***

 
Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler