Jadwal Final Four Proliga 2023 Hari Ini 5 Maret, Ada Surabaya BIN Samator vs Jakarta LavAni Allo Bank

5 Maret 2023, 07:48 WIB
Jadwal Final Four Proliga 2023 Hari Ini 5 Maret, Ada Surabaya BIN Samator vs Jakarta LavAni Allo Bank /Instagram/@surabayasamator

JOMBANG UPDATE - Simak jadwal final four Proliga 2023 hari ini, 5 Maret 2023. Ada pertandingan voli putra Surabaya BIN Samator vs Jakarta LavAni Allo Bank.

Jadwal final four Proliga 2023 hari ini melanjutkan putaran kedua yang akan berlangsung di GOR Jatidiri Semarang.

Adapun jadwal final four Proliga 2023 hari ini akan dibuka dengan pertandingan voli putra Surabaya BIN Samator vs Jakarta LavAni Allo Bank.

Selain laga Surabaya BIN Samator vs Jakarta LavAni Allo Bank, jadwal final four Proliga 2023 hari ini juga akan menyajikan pertandingan voli putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Fastron.

Baca Juga: Jadwal Final Four Solo Proliga 2023: Bandung BJB Tandamata vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia

Baca Juga: 3 Pemain Bandung BJB Tandamata di Proliga 2023 Kandidat Timnas Voli SEA Games 2023, Shella Bernadetha Aman?

Agar lebih jelas, JOMBANG UPDATE telah merangkum jadwal final four Proliga 2023 hari ini.

Jadwal Final Four Proliga 2023 Hari Ini
Minggu, 5 Maret 2023

- 16.00 WIB: Surabaya BIN Samator vs Jakarta LavAni [Putra]

- 18.00 WIB: Gresik Petrokimia vs Jakarta Pertamina Fastron [Putri]

Sebelumnya, Rivan Nurmulki cs harus mengakui keunggulan tim Dio Zulfikri dengan skor 1-3 (25-27, 13-25, 25-23, 21-24) di putaran pertama Proliga 2023.

Surabaya BIN Samator kembali kalah dari Fahry Seprtian Putratama dkk dengan skor 1-3 (19-25, 26-24, 16-25, 18-25) di putaran kedua.

Pada final four putaran pertama, Agil Angga Anggara cs lagi-lagi kalah dari LavAni. Kali ini dengan skor telak 0-3 (20-25, 22-25, 16-25).

Sementara itu, Hany Budiarti cs berhasil menumbangkan tim Megawati Hangestri Putri dengan skor 3-2 (22-25, 25-17, 19-25, 25-17, 16-14) pada putaran pertama Proliga 2023.

Lalu pada laga di putaran kedua, skor kedua tim tersebut berbalik 2-3 (23-25, 18-25, 25-23, 18-25, 12-15).

Adapun di final four putaran pertama Proliga 2023, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia kembali menang atas Jakarta Pertamina Fastron dengan skor 3-1 (23-25, 25-14, 25-19, 25-19).

Itulah jadwal final four Proliga 2023 hari ini yang akan dibuka dengan pertandingan voli putra Surabaya BIN Samator vs Jakarta LavAni.***

Editor: Alinur Awwalina

Tags

Terkini

Terpopuler