Peluang Masih Terbuka, Surabaya BIN Samator Bakal Tembus Final Four Proliga 2023 Jika 3 Hal Ini Terjadi

11 Februari 2023, 20:00 WIB
Peluang Masih Terbuka, Surabaya BIN Samator Bakal Tembus Final Four Proliga 2023 Jika 3 Hal Ini Terjadi /Instagram.com/@surabayasamator

JOMBANG UPDATE - Surabaya BIN Samator masih belum berada di posisi aman untuk menembus babak Final Four Proliga 2023.

Menelan kekalahan 6 kali dari 11 laga yang dilakoni, membuat Surabaya BIN Samator bertengger di posisi ke-4 klasemen sementara Proliga 2023.

Baca Juga: FIX! Jakarta BIN Tembus Final Four Proliga 2023 Gusur Bandung BJB Tandamata di Klasemen Sementara Voli Putri

Meski menempati ranking ke-4, Surabaya BIN Samator belum dipastikan lolos Final Four Proliga 2023.

Total poin yang didapatkan Surabaya BIN Samator juga berbeda tipis dengan tim Jakarta BNI 46.

Sementara persaingan tim voli putra ke Final Four Proliga 2023 masih menyisakan satu tempat.

Baca Juga: Daftar Pemain LavAni Proliga 2023, Opposite Leandro Martins hingga Outside Boy Arnes dan Yohanes Dedi

Tiga tim voli putra telah dipastikan lolos ke babak Final Four. Ketiga tim tersebut diantaranya Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta STIN BIN dan Jakarta LavAni Allo Bank.

Dua tim voli putra dipastikan tersingkir pada Putaran 2 Proliga 2023 yaitu Palembang Bank Sumsel Babel dan Kudus Sukun Badak.

Sementata satu tempat di Final Four Proliga 2023 akan diperebutkan tim Surabaya BIN Samator, Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta BNI 46.

Baca Juga: Masih 19 Tahun! Profil dan Biodata Hendra Kurniawan, Pemain Voli Putra LavAni di Proliga Asal Riau

Menghitung peluang kemenangan Surabaya BIN Samator, berikut 3 syarat Rivan Nurmulki dkk bisa tembus Final Four Proliga 2023.

1. Jakarta Pertamina Pertamax Alami Kekalahan

Usai tandaskan perlawanan Kudus Sukun Badak, Jakarta Pertamina Pertamax mampu menambah 3 poin hari ini, Sabtu 22 Februari 2023.

Alexander Minic dkk kini mengoleksi 9 poin dari 3 kemenangan dan satu kekalahan.

Laga selanjutnya yang dihadapi Jakarta Pertamina Pertamax di Proliga seri Malang adalah Juara Proliga 2022, Jakarta LavAni Allo Bank.

Jika Jakarta Pertamina Pertamax tak mampu memenangkan pertandingan melawan Jakarta LavAni Allo Bank, maka peluang melaju ke babak Final Four akan pupus.

Jika Lavani mampu memenangkan pertandingan, langkah Jakarta Pertamina Pertamax akan terhenti di Putaran 2.

Artinya, peluang tim voli putra yang lolos ke Final Four Proliga 2023 beralih pada Jakarta BNI 46 dan Surabaya BIN Samator.

2. Jakarta BNI 46 Mengalami Kekalahan di Sisa Pertandingan

Jakarta BNI 46 menjadi lawan berat Surabaya BIN Samator untuk merebut posisi di Final Four Proliga 2023.

Perolehan poin Surabaya BIN Samator dan Jakarta BNI 46 berbeda tipis.

Sigit Ardian dkk menempati posisi ke-5 klasmen sementara Proliga 2023 dengan perolehan 13 poin dari 11 pertandingan yang dilakoni.

Sementara Rivan Nurmulki dkk berada di ranking ke-4 dengan total 16 poin.

Salah satu lawan berat Jakarta BNI 46 di sisa pertandingan proliga adalah Jakarta Bhayangkara Presisi.

Jika Sigit Ardian dkk tak mampu menaklukkan anak asuhan Riedel, maka peluang Surabaya BIN Samator semakin besar untuk menembus Proliga 2023.

3. Surabaya BIN Samator Sapu Bersih Sisa Pertandingan

Surabaya BIN Samator masih menyisakan tiga pertandingan Putaran 2. Laga terdekat yakni melawan
Kudus Sukun Badak pada 12 Februari 2023.

Dua pertandingan lainnya akan dilakoni pada Proliga seri Yogyakarta melawan Jakarta Bhayangkara Presisi pada 16 Februari 2023 dan Jakarta Pertamina Pertamax pada 18 Februari mendatang.

Jika Surabaya BIN Samator berhasil menyapu bersih seluruh kemenangan, maka Rivan Nurmulki dkk mampu melaju ke babak Final Four Proliga 2023.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler