Profil dan Biodata Ayase Ueda, Penyerang Andalan Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar

2 November 2022, 06:30 WIB
Profil dan Biodata Ayase Ueda, Penyerang Andalan Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar /Instagram.com/@bee18_official

JOMBANG UPDATE - Simak profil dan biodata Ayase Ueda, penyerang andalan Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar.

Ayase Ueda menjadi salah satu pemain yang dipanggil membela Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar.

Timnas Jepang telah memanggil 3 penyerang terbaik salah satunya adalah Ayase Ueda jelang Piala Dunia 2022 Qatar.

Memperkuat klub Belgia, Ayase Ueda menjadi salah satu penyerang terbaik asal Jepang yang akan bertanding di Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Profil dan Biodata Yuta Nakayama, Bek Tengah Andalan Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar

Baca Juga: CANTIK! Intip Profil Millie Bobby Brown, Adik Sherlock Holmes di Film Enola Holmes 2, Tayang di Netflix

Tak hanya itu, Ayase Ueda juga menjadi penyerang andalan Cercle Brugge di Liga Belgia.

Lebih jelasnya, berikut ini JOMBANG UPDATE bagikan profil dan biodata Ayase Ueda penyerang andalan Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar.

Profil Ayase Ueda

Ayase Ueda adalah pemain sepak bola profesional asal Jepang yang memperkuat Cercle Brugge di Liga Belgia.

Selain itu, Ayase Ueda bakal menjadi penyerang andalan Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar.

Ayase Ueda mengawali karir sebagai pemain profesional pada tahun 2016 dengan membela klub High School Japan.

Setahun berselang, Ayase Ueda direkrut klub Hosei Univ selama 3 musim.

Pada tahun 2019, Ayase Ueda dipinjamkan ke klub Kashima Antlers yang bermain di J1 League.

Berkat penampilan apik saat menjadi pemain pinjaman, Ayase Ueda akhirnya direkrut secara permanen dengan klub Kashima Antlers.

Ayase Ueda menunjukkan permainan terbaiknya saat memperkuat kashima Antlers pada kompetisi J1 League.

Pada tahun 2022, Ayase Ueda diminati klub asal Belgia yakni Cercle Brugge.

Ayase Ueda selalu menjadi pilihan utama tim dan berhasil membawa Cercle Brugge meraih kemenangan.

Kini, Ayase Ueda menjadi pilihan utama lini serang Timnas Jepang pada ajang Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Daftar Skuad Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar, Ada Takehiro Tomiyasu hingga Tafekusa Kubo

Baca Juga: Resmi! 17 Pemain Pendekar United yang Bertanding di Liga Futsal Profesional 2022-2023, Ada Ricardinho dan BBS

Biodata Ayase Ueda

Nama lengkap: Ayase Ueda

Tanggal lahir: 28 Agustus 1998

Tempat kelahiran: Mito, Ibaraki

Usia: 24 tahun

Tinggi: 182 CM

Kewarganegaraan: Jepang

Posisi: Penyerang

Kaki terkuat: Kanan

Klub saat ini: Cercle Brugge

Akun Instagram: @bee18_official

Riwayat Klub

2016-2017: High School Japan
2017-2020: Hosei Univ.
2019-2020: Kashima Antlers (pinjaman)
2020-2022: Kashima Antlers
2022-sekarang: Cercle Brugge

Itulah profil dan biodata Ayase Ueda, penyerang andalan Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar.***

Editor: Abdul Rouf

Tags

Terkini

Terpopuler