10 Besar Ranking Ganda Putra: Intip Peringkat The Daddies dan Fajar Alfian-Rian Ardianto

26 Agustus 2022, 07:30 WIB
10 Besar Ranking Ganda Putra: Intip Peringkat The Daddies dan Fajar Alfian-Rian Ardianto /Instagram.com/@king.chayra

JOMBANG UPDATE - Jelang laga perempat final BWF World Championship 2022, simak ranking BWF Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan hingga Fajar Alfian-Rian Ardianto terbaru serta pemain sektor ganda putra lainnya.

Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan dan Fajar Alfian-Rian berhasil lolos ke babak perempat final BWF World Championship 2022.

Keduanya berpotensi slang bertemu di babak semifinal BWC 2022. Siapa yang lebih unggul anrara The Daddies dan FajRi?

Baca Juga: Ranking Dunia Voli Putra Jelang Volleyball World Championship 2022: Polandia Pertama, Jepang Peringkat Berapa?

Baca Juga: Tempati Pool Neraka, Fajar-Rian Pasang Strategi Jelang BWF World Championship 2022 'Tak Menggebu-Gebu Menang'

Kans juara sektor ganda putra di BWC 2022 telah diprediksi sejak awal. Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan dan Fajar Alfian-Rian memiliki peluang besar.

The Daddies telah meraih kemenangan Kejuaraan Dunia sebanyak tiga kali. Podium tertinggi BWC seolah selalu menjadi jodoh bagi Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan.

 

Sementara, Fajar Alfian-Rian Ardianto memiliki performa cemerlang selama tahun 2022. Pasangan ganda putra andalan Indonesia ini berhasil merebut tiga gelar juara dan empat runner up sepanjang tahun ini

Dengan torehan prestasi tersebut membuat ranking BWF Fajar Alfian-Rian Ardianto melejit melewati pasangan Malaysia, Aaron Chia-Soh Wooi Yik.

Berkaca pada performa FajRi (julukan Fajar Alfian-Rian Ardianto) yang konsisten, pasangan dengan ranking BWF 5 besar Dunia ini memiliki peluang besar merebut medali emas BWF World Championship 2022.

 

Berapa ranking BWF Dunia Fajar Alfian-Rian Ardianto terbaru? Berikut JOMBANG UPDATE merangkum ranking BWF sektor ganda putra terbaru yang dikutip dari laman BWF.

Baca Juga: Streaming Badminton World Championship 2022: Jadwal, Tayang di TV Apa dan Hasil Drawing Kejuaraan Dunia

Baca Juga: Rintangan Berat Anthony Sinisuka Ginting di BWF World Championships 2022: Shi Yu Qi hingga Viktor Axelsen

Ranking BWF Fajar Alfian-Rian Ardianto Terbaru

Usai lolos ke babak final Malaysia Open 2022, ranking BWF Fajar Alfian-Rian Ardianto berhasil melewati pasangan Malaysia, Aaron Chia-Soh Wooi Yik.

Hasil final Malaysia Open 2022 menempatkan Fajar-Rian pada podium runner up. FajRi harus mengakui keunggulan ganda putra Jepang Jepang Takuro Hoki-Yugo Kobayashi dalam laga final Malaysia Open 2022, Minggu 3 Juli 2022.

Meski kalah dari Takuro Hoki-Yugo Kobayashi, ranking BWF Fajar-Rian tetap melesat dua strip pada peringkat ke-5 mengungguli Aaron Chia-Soh Wooi Yik dan Takeshi Kamura-Keigo Sonoda.

Jelang BWF World Championship 2022, ranking dunia Fajar-Rian masih menduduki peringkat 5.

Terlepas dari ranking dunia terbaru Fajar Alfian-Rian Ardianto, berikut daftar 10 besar ranking BWF ganda putra.

 

Daftar 10 Besar Ranking BWF Ganda Putra

1. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (111,827 poin)

2. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (107,650 poin)

3. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (104,195 poin)

4. Lee Yang/Wang Chi-Lin (99,468 poin)

5. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (86,855 poin)

6. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (85,028 poin)

7. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (80,016 poin)

8. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (78,619 poin)

9. Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (75,600 poin)

10. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (72,490 poin)

Satu wakil ganda putra Indonesia yang mengikuti BWF World Championship 2022 adalah Bagas Maulana-Muhammad Shohibul Fikri.

Juara All England 2022 tersebut saat ini menduduki peringkat ke-19 BWF World Ranking dengan total 59.392 poin.

Itulah ranking BWF dunia terbaru Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan  dan Fajar Alfian-Rian Ardianto serta 10 besar ranking ganda putra jelang BWF World Championship 2022.***

 
Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler