7 Potret Pemain Timnas Voli Putri Indonesia Pakai Jersey SEA Games 2022, Yolla Yuliana hingga Nandita Ayu

6 Mei 2022, 06:20 WIB
7 Potret Pemain Timnas Voli Putri Indonesia Pakai Jersey SEA Games 2022, Yolla Yuliana hingga Nandita Ayu /Instagram.com/@yollayuliana1515

JOMBANG UPDATE – Intip 7 Potret terbaru para pemain timnas voli putri Indonesia pakai jersey SEA Games 2022 bikin pangling. Ada Yolla Yuliana hingga Nandita Ayu Salsabila.

Jelang berlangsungnya SEA Games 2022 timnas voli putri Indonesia melakukan berbagai persiapan termasuk latihan intensif. Di tengah kesibukan latihan sejumlah pevoli Proliga mengunggah momen di lapangan.

Dua diantaranya Yolla Yuliana dan Nandita Ayu Salsabila yang sempat membagikan potretnya selama latihan di Padepokan Voli Sentul.

Penasaran potret terbaru para atlet timnas Indonesia saat kenakan jersey SEA Games 2022? Yuk intip deretan potretnya seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari berbagai sumber berikut ini.

Baca Juga: Daftar Biodata 14 Nama Pemain Timnas Voli Putri Malaysia Proyeksi SEA Games 2022 Lengkap dengan Pelatih

Baca Juga: Daftar Pemain Sepakbola Timnas Vietnam U-23 di SEA Games 2022 Hanoi

7 Potret Pemain Timnas Voli Putri Pakai Jersey SEA Games 2022

Selain skill bermain voli di lapangan deretan pevoli SEA Games 2022 yang mewakil Indonesia kerap tampil sportif dan energik. Seperti deretan atlet voli putri Indonesia di bawah ini yang bikin pangling saat pakai jersey timnas.

1. Yolla Yuliana Tertawa di Lapangan Kenakan Jersey SEA Games 2022

Yolla Yuliana Tertawa di Lapangan Kenakan Jersey SEA Games 2022 @yollayuliana1515

Yolla Yuliana adalah pevoli asal Bandung BJB Tandamata yang kerap memposting potret dirinya saat tertawa di lapangan. Atlet murah senyum ini membagikan potret terbarunya sambil mengenakan jersey SEA Games 2022.

Tampak dalam postingan tersebut Yolla mengenakan jersey berwarna ungu dengan nomor punggung 15. Pada postingan berikutnya Yolla Yuliana memakai jersey timnas yang didominasi warna merah lengkap dengan tulisan Indonesia.

2. Wilda Siti Nurfadhilah Fokus di Lapangan Pakai Jersey SEA Games 2022

Wilda Siti Nurfadhilah Fokus di Lapangan Pakai Jersey SEA Games 2022 Instagram.com/@wildanurfadhilahh

Baca Juga: Daftar Nama Skuad Timnas Indonesia di SEA Games 2022, Elkan Baggott hingga Asnawi Mangkualam Curi Perhatian

Baca Juga: Jadwal Sepak Bola SEA Games 2021 Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam, Garuda Muda Siap Kalahkan Tuan Rumah

Yolla Yuliana bukan satu-satunya pemain timnas voli putri Indonesia yang membagikan momen terbarunya saat mengikuti pelatnas. Wilda Siti Nurfadhilah sahabat Yolla juga terlihat memposting potret terbarunya sambil mengenakan jersey berwarna orange kemerahan.

Pada postingan tersebut kekasih Doni Haryono terlihat sedang fokus di lapangan. Hijab sporty berwarna hitam melengkapi kesan manis Wilda Siti Nurfadhilah.

3. Shella Bernadetha Onnan Pegang Bola Voli saat Latihan Jelang SEA Games 2022

Shella Bernadetha Onnan Pegang Bola Voli saat Latihan Jelang SEA Games 2022 Instagram.com/@shellabernadethaa/ Foto: @the.beautifulgame2.0/@farhanmulfila

Shella Bernadetha Onnan merupakan pemain timnas voli putri Indonesia yang melaju ke SEA Games 2022. Ia berasal dari Bandung BJB Tandamata bersama Yolla Yuliana dan Wilda Siti Nurfadhilah.

Jelang SEA Games 2022 Shella berkesempatan ikut pelatnas bersama 11 pevoli lainnya. Pada unggahan Instagram terbarunya atlet Proliga tersebut mengenakan jersey timnas berwarna merah dengan tulisan nomor punggung 20.

4. Shintia Alliva Mauludina Pakai Jersey Timnas Dominasi Ungu

Shintia Alliva Mauludina Pakai Jersey Timnas Dominasi Ungu Instagram.com/@shiinntia/Foto: @farhanmulfila @the.beautifulgame2.0

Shintia Alliva Mauludina adalah satu-satunya middle blocker asal Jakarta Elektrik PLN yang masuk timnas voli putri mewakili Indonesia di SEA Games 2022.

Shintia turut membagikan momen dirinya saat mengenakan jersey timnas Indonesia. Nomor punggung 11 dan jersey timnas berwarna ungu membuat Shintia Alliva Mauludina terlihat lebih sporty.

Nomor punggung Shintia Alliva Mauludina rupanya berbeda tatkala ia masih membela berlaga di Proliga 2022. Kala itu Shintia memilih nomor punggung 15 mewakili Jakarta Elektrik PLN.

5. Nandita Ayu Salsabila Pakai Jersey Timnas Ungu Bareng Wilda

Nandita Ayu Salsabila Pakai Jersey Timnas Ungu Bareng Wilda Instagram.com/@nanditaayu17/Foto: @the.beautifulgame2.0

Nandita Ayu Salsabila juga kenakan jersey timnas Indonesia bersama Wilda Siti Nurfadhilah. Pada postingan terbarunya di Instagram terlihat keduanya berbaring di tengah lapangan sambil menunjuk ke arah kamera.

6. Megawati Hangestri Pertiwi Kenakan Jersey Ungu Timnas Indonesia

Megawati Hangestri Pertiwi Kenakan Jersey Ungu Timnas Indonesia Instagram.com/megawatihangestrip/Foto: @the.beautifulgame2.0

Megawati Hangestri Pertiwi sempat mengunggah potret saat latihan bersama timnas voli putri Indonesia proyeksi SEA Games 2022. Ia tampak mengenakan jersey berwarna ungu dan hijab sporty hitam.

7. Amalia Fajrina Pose Pegang Bola Voli Pakai Jersey Timnas Ungu

Amalia Fajrina Pose Pegang Bola Voli Pakai Jersey Timnas Ungu Instagram.com/amaliafajrina__

Sama halnya dengan para pemain timnas voli putri lainnya rupanya aksi posting jersey kebanggaan juga dilakukan Amalia Fajrina.

Belum lama ini pevoli Jakarta Mandiri Popsivo Polwan JMP tersebut mengunggah pose dirinya membelakangi kamera sambil memegang bola voli di tangan kanannya.

Itulah 7 potret terbaru pemain timnas voli putri Indonesia saat pakai jersey ungu dan merah. Potret terbaru deretan atlet di atas menunjukkan kecintaan timnas saat mengenakan jersey kebanggan jelang SEA Games 2022.***

 
Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler