Timnas U-23 Menangkan Uji Coba SEA Games 2021 Lawan Andong University, 4-2 Lewat Gol Kwateh dan Irfan Jauhari

22 April 2022, 06:15 WIB
Timnas U-23 Menangkan Uji Coba SEA Games 2021 Lawan Andong University, 4-2 Lewat Gol Kwateh dan Irfan Jauhari /PSSI/Instagram

 

JOMBANG UPDATE - Timnas U23 Indonesaia jalani laga uji coba pertama persiapan SEA Games 2021 dengan Andong University pada Kamis 21 April 2022. Laga pertama itu digelar di Haemaji Football Field, Korea Selatan.

Adapun dalam laga uji coba persiapan SEA Games 2021 itu, Timnas U-23 menang 4-2 atas Andong University.

Timnas U-23 tampil apik dengan memenangkan babak pertama 2-1. Gol pertama milik Timnas U23 diciptakan Irfan Jaya saat permainan baru berjalan selama 7 menit.

Gawang Andong University kembali kebobolan di menit ke-21 melalui tendangan penalti Muhammad Ridwan. Tak pelak, untuk sementara Timnas U23 Indonesia unggul 2-0 atas tuan rumah di laga uji coba SEA Games 2021 tersebut.

Baca Juga: Catat Jadwal Timnas Voli Putri SEA Games 2021 Uji Tanding Lawan Tim PBVAU, Hany Budiarti Bakal Ikut?

Baca Juga: Update Bursa Transfer Liga 1 2022-2023, RANS Cilegon FC Milik Raffi Ahmad Dapatkan David Laly

Sayangnya, pemain Andong University mampu menembus pertahanan Timnas U23 di menit ke-33. Babak pertama pun berakhir dengan skor 2-1.

Babak kedua, pertahanan Timnas U23 sempat melemah dan kebobolan satu gol oleh pemain Andong University di menit ke-56.

Beruntungnya, Timnas U23 kembali bermain dengan sangat apik dan mampu mencetak dua gol tambahan melalui Ronaldo Kwateh dan Irfan Jauhari.

Ronaldo Kwateh berhasil menciptakan gol di menit ke-88, sementara Irfan Jauhari mencetak gol jelang akhir babak kedua di menit ke-90.

Pertandingan uji coba pertama persiapan SEA Games 2021 akhirnya dimenangkan oleh Tim Garuda Muda dengan skor 4-2.

Performa dan hasil cemerlang Timnas U23 disambut baik oleh Ketum PSSI, Mochammad Iriawan. Dirinya menyebut jika selalu memantau perkembangan pemain Timnas U23 selama di Korsel.

‘’Saya terus mendapat laporan dari Shin Tae Yong dan Indra Sjafri soal perkembangan pemain,” kata Iriawan diikuti JOMBANG UPDATE dari laman resmi PSSI.

“Saya senang pemain terus menunjukkan performa yang bagus. Saya pun senang tim U-23 bisa menang di uji coba pertama,’’ tambahnya.

Timnas U23 Indonesia selanjutnya dijadwalkan kembali bertanding dalam dua lagi yang berbeda. Pertama, melawan melawan Pohang Steelers pada 23 April 2022 dan kedua, melawan Daejeon Hana Citizen pada 27 April 2022.

Menurut penuturan PSSI, Timnas U23 akan kembali terbang ke Indonesia setelah laga uji coba melawan Daejeon Hana Citizen.

Setelahnya, Timnas U23 Indonesia baru akan bertolak menuju Hanoi, Vietnam pada tanggal 3 atau 4 Mei guna mengikuti SEA Games 2021.

Pihak penyelenggara SEA Games 2021 sendiri menetapkan jika cabang olahraga sepak bola akan dimulai pada tanggal 6 Mei 2022.

Timnas U-23 Indonesia sendiri masuk dalam Grup A melawan Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

Itulah kabar mengenai kemenangan Timnas U23 Indonesia saat laga persiapan SEA Games 2021 melawan Andong University di Korsel.***

Editor: Alinur Awwalina

Tags

Terkini

Terpopuler