Kevin Tanpa Marcus di Thomas Cup 2022, 8 Atlet Ini Pernah Dipasangkan dengan Si Tangan Petir

19 April 2022, 04:00 WIB
Kevin Tanpa Marcus di Thomas Cup 2022, 8 Atlet Ini Pernah Dipasangkan dengan Si Tangan Petir /Instagram.com/@kevin_sanjaya

JOMBANG UPDATE - Daftar pemain Thomas Cup sudah dirilis oleh PBSI. Tanpa Marcus di Thomas Cup 2022, 7 orang ini pernah dipasangkan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Usai menang di Thomas Cup 2021, Indonesia akan kembali memperebutkan piala kompetisi beregu putra dan putri tersebut di Bangkok, Thailand.

Thomas dan Uber Cup merupakan kejuaraan bulutangkis internasional yang digelar dua tahun sekali. Kompetisi ini diikuti oleh pebulutangkis putra dan putri secara beregu tiap negara.

Thomas dan Uber Cup edisi ke-32 ini diselenggarakan di Impact Arena, Bangkok, Thailand pada 8 hingga 15 Mei 2022.

Baca Juga: 5 Potret Bidadari Voli Filipina di Luar Lapangan, Lawan Tangguh Indonesia di SEA Games 2022 selain Thailand

Baca Juga: 5 Fakta Megawati Hangestri Pertiwi Atlet Timnas Voli Putri SEA Games 2021, Muda dan Berbakat!

Sayangnya, Marcus Fernaldi Gideon tidak bisa ikut bertanding karena masih menjalani masa pemulihan usai melakukan operasi cedera kaki.

Alhasil, Kevin Sanjaya Sukamuljo akan bertanding tanpa Marcus. Banyak pebulutangkis yang penasaran siapa atlet yang akan dipasangkan dengan si Tangan Petir pada Thomas Cup 2022.

Berikut JOMBANG UPDATE telah merangkum daftar 8 atlet yang pernah dipasangkan dengan si Tangan Petir, Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Daftar Pemain Bulu Tangkis Indonesia di Thomas Cup 2022

  1. Anthony Sinisuka Ginting
  2. Jonatan Christie
  3. Shesar Hiren Rhustavito
  4. Syabda Perkasa Belawa
  5. Tegar Sulistio
  6. Kevin Sanjaya Sukamuljo
  7. Mohammad Ahsan
  8. Hendra Setiawan
  9. Fajar Alfian
  10. Muhammad Rian Ardianto
  11. Bagas Maulana
  12. Muhammad Shohibul Fikri

Daftar 8 Atlet yang Pernah Dipasangkan dengan Kevin Sanjaya

Banyak yang penasaran, siapakah sosok partner baru Kevin Sanjaya di Thomas Cup 2022. Nah berikut adalah 8 atlet yang pernah dipasangkan dengan Kevin Sanjaya.

1. Lukhi Apri Nugroho

Pasangan Kevin Sanjaya yang pertama di PB Djarum adalah Lukhi Apri Nugroho. Duet Kevin/Luki berhasil mengantarkan pada gelar runner Up pada turnamen Singapura Internasional Series 2011 silam.

Kevin-Lukhi sempat menempati posisi tertinggi rangking 182 BWF World pada tahun 2012.

2. Masitha Mahmudin

Selain bermain di sektor ganda putra, Kevin Sanjaya pernah bermain juga di ganda campuran bersama dengan Masita Mahmudin.

Pasangan ganda campuran ini sempat berada di rangking 500 besar BWF World meski masih berusia sangat muda pada saat itu.

Baca Juga: Tozaki Takahiro Ungkapkan Isi Hatinya Usai Berlibur dengan Rivan Nurmulki Jelang SEA Games 2021

Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Voli Putri SEA Games Hanoi, Wilda Nurfadhilah dan Nandita Bakal Jadi Pemian Inti?

3. Alfian Eko Presetyo

Pasangan perdana Kevin Sanjaya di pemusatan latihan nasional Pelatnas Cipayung, Jakarta adalah Alfian Eko.

Duet Kevin/Eko ini sempat meraih prestasi puncak yakni medali perunggu di kejuaraan Asia Junior pada 2012.

4. Selvanus Geh

Selanjutnya, Kevin Sanjaya juga pernah dipasangkan dengan Selvanus Geh pada tahun 2014.

Kevin/Selvanus sukses meraih berbagai gelar bergengsi pada turnamen level International Challenge dan International Series.

Selain itu, duet ini juga berhasil meraih gelar runner-up Indonesia Master pada tahun 2014.

5. Greysia Polii

Tak hanya Mashita, Kevin Sanjaya juga sempat dipasangka dengan Greysia Polii pada kejuaraan Indonesia Open 2014.

Duet Greysia/Kevin sukses menaklukan peringkat 1 ganda campuran dunia saat itu yakni Zhang Nan/Zao Yunlei.

6. Wahyu Nayaka

Setelah berpisah dengan Greysia Polii, Kevin Sanjaya kembali ke ganda putra dan dipasangkan dengan Wahyu Nayaka.

Pasangan Kevin/Nayaka berhasil mengalahkan pasangan China, Heng Cengkai/Zhou Haodong di final Indonesia Master 2016.

Partner mendadak ini turun karena Marcus Fernaldi Gideon sempat mengalami cidera pada 2016.

7. Marcus Fernaldi Gideon

Kevin Sanjaya Sukamuljo dipasangkan dengan Marcus Fernaldi Gideon sejak 2015. Sejak saat itu, keduanya secara konsisten meraih banyak penghargaan.

Nama keduanya langsung mencuat dan perlahan-lahan naik peringkat di ranking BWF World. Hingga kemudian, keduanya dikenal dengan sebutan The Minions.

8. Mohammad Ahsan

Pasangan Kevin Sanjaya yang cukup mengejutkan adalah Mohammad Ahsan. Kevin/Babah pernah dipasangkan pada Djarum Superliga Badminton 2019.

Keduanya bertukar pasangan dan saling bertarung di babak penyisihan grup B.

Saat itu, Kevin/Ahsan berhasil menang atas Hendra/Marcus hanya dalam waktu 25 menit dengan skor 21-15, 21-17.

Itulah daftar 8 atlet yang pernah dipasangkan dengan si Tangan Petir, Kevin Sanjaya Sukamuljo. Meski begitu, belum diketahui tandem baru Kevin Sanjaya di Thomas Cup 2022 nanti.***

 
Editor: Anggita

Tags

Terkini

Terpopuler