Meski Punya Bryan Bagunas yang Main di Liga Voli Jepang, Filipina Belum Pernah Raih Medali Emas SEA Games

11 April 2022, 17:00 WIB
Filipina belum pernah meraih medali emas SEA Games cabor voli, meski punya Bryan Bagunas yang main di Liga Voli Jepang. /Instagram.com/bryanbagunas01

JOMBANG UPDATE - Filipina belum pernah meraih medali emas SEA Games cabor voli, meski punya Bryan Bagunas yang main di Liga Voli Jepang.

Filipina secara total sudah mengoleksi 7 medali di cabor voli putra ajang SEA Games.

Namun, dari 7 medali yang diraih Filipina di ajang SEA Games tersebut belum satu pun diantaranya merupakan medali emas.

Filipina baru mengumpulkan 2 medali perak dan 5 medali perunggu di ajang SEA Games.

Baca Juga: Hasil Drawing Cabor Voli SEA Games 2021, Yolla Yuliana dan Timnas Voli Putri vs Guedpard Pornpun dan Thailand

Baca Juga: Hasil Drawing Cabor Voli SEA Games 2021, Rivan Nurmulki dan Timnas Voli Putra Indonesia Berjumpa Vietnam

Kesempatan bagi Filipina untuk meraih medali emas di cabor voli sebenarnya datang di SEA Games 2019 lalu.

Saat itu, Filipina menjadi tuan rumah SEA Games 2019.

Filipina juga diperkuat oleh Bryan Bagunas dan Marck Espejo yang bermain di Liga Voli Jepang.

Bryan Bagunas bermain di Liga Voli Jepang bersama klub Oita Miyoshi.

Sementara Marck Espejo pernah bergabung dengan Oita Miyoshi tahun 2018 dan di musim 2021-2022 bermain untuk FC Tokyo.

Di SEA Games 2019, dua pevoli tersebut jadi andalan Filipina.

Meski begitu, Filipina dua kali gagal mengalahkan Timnas Voli Putra Indonesia yang diperkuat Rivan Nurmulki.

Di babak penyisihan grup, Bryan Bagunas dkk kalah dengan skor 0-3 melawan Rivan Nurmulki dkk.

Baca Juga: Berangkat ke SEA Games 2021, Timnas Voli Putra Tidak Akan Gelar Laga Uji Coba

Baca Juga: Daftar Pelatih Timnas Voli Putra untuk SEA Games 2021, Jiang Jie dari Bogor LavAni dan Sigit Ari Widodo

Kemudian di final, Bryan Bagunas dkk kembali kalah dengan skor 0-3 melawan Rivan Nurmulki dkk.

Padahal, Filipina sempat dalam performa yang baik di SEA Games 2019.

Filipina mampu mengalahkan tim kuat Thailand di babak semifinal dengan skor 3-2.

Di partai final, Bryan Bagunas dkk mendapat dukungan penuh dari suporter.

Meski begitu, Bryan Bagunas dkk masih gagal untuk meraih medali emas untuk pertama kalinya.

Kesempatan bagi Filipina untuk meraih medali emas cabor voli kembali terbuka di SEA Games 2021.

Lawan terkuat bagi Filipina tentunya adalah Indonesia.

Indonesia kembali diperkuat oleh Rivan Nurmulki yang juga bermain di Liga Voli Jepang, sama seperti Bryan Bagunas dan Marck Espejo.

Filipina tergabung di Grup B cabor voli putra SEA Games 2021 bersama Thailand dan Kamboja.

Itulah Filipina yang belum pernah meraih medali emas SEA Games cabor voli, meski punya Bryan Bagunas yang main di Liga Voli Jepang.***

Editor: Abdurrahman Ranala

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler