Jadi Juara Proliga 2022 Putri, Bandung BJB Tandamata Dapat Bonus 250 Juta Rupiah dari Pemprov Jawa Barat

28 Maret 2022, 18:45 WIB
Pemerintah Provinsi Jawa Barat memberikan bonus 250 juta rupiah kepada Bandung BJB Tandamata yang menjadi juara Proliga 2022 putri. /Instagram.com/@bandungbjbtandamataofficial

JOMBANG UPDATE - Pemerintah Provinsi Jawa Barat memberikan bonus 250 juta rupiah kepada Bandung BJB Tandamata yang menjadi juara Proliga 2022 putri.

Bandung BJB Tandamata berhasil menjadi juara Proliga 2022 putri.

Bandung BJB Tandamata mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di grand final Proliga 2022.

Bandung BJB Tandamata mendapatkan hadiah uang pembinaan sebesar 200 juta rupiah sebagai juara Proliga 2022.

Baca Juga: Proliga 2022 Sudah Usai, Kemenpora Belum Pasti Kirimkan Timnas Voli Putri ke SEA Games 2021 di Vietnam

Baca Juga: Gelar Individu Proliga 2022, Nandita Ayu Salsabila Raih Gelar MVP, Guedpard Pornpun Jadi Setter Terbaik

Hadiah rupanya tak hanya didapat dari kompetisi Proliga 2022.

Karena Pemerintah Provinsi Jawa Barat juga memberikan bonus kepada Bandung BJB Tandamata.

Bonus tersebut diberikan langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil atau kang Emil.

"Selamat kepada para pemain dan ofisial atas kemenangan meraih juara PLN Mobile Proliga 2022," kata Ridwan Kamil dikutip JOMBANG UPDATE dari Antara.

Ridwan Kamil juga mengharapkan Bandung BJB Tandamata juga meraih prestasi di tingkat internasional.

"Semoga di regional competition juga lancar dan tidak ada yang tidak mungkin dengan kekompakan," ujar pria yang akrab disapa kang Emil itu.

Ridwan Kamil juga menyarankan Bandung BJB Tandamata untuk memanfaatkan teknologi olahraga di Universitas Pendidikan Indonesia.

"Gunakanlah teknologi untuk meningkatkan performa karena Jawa Barat sudah diputuskan oleh pusat sebagai provinsi untuk sport science dan pusat pembinaan atlet," kata kang Emil.

Baca Juga: Proliga 2022 Segera Berakhir, Bidadari Bandung BJB Tandamata Nikoleta Perovic Bongkar Rencananya Musim Depan

Baca Juga: Martabak Jadi Makanan Indonesia Favorit Bidadari Bandung BJB Tandamata di Proliga 2022, Nikoleta Perovic

Prestasi yang diraih Bandung BJB Tandamata diharapkan menjadi inspirasi untuk perempuan Indonesia untuk menekuni olahraga voli.

"Bibit voli ini supaya terus berkembang kita bersama Bank BJB menyelenggarakan Piala Tarkam. Kalau di kampung olahraga favorit perempuan itu kan voli," ujar Ridwan Kamil.

Bandung BJB Tandamata sendiri saat ini sudah mengoleksi 3 gelar Proliga.

Gelar Proliga dimenangkan Bandung BJB Tandamata pada tahun 2003, 2006, dan 2022.

Itulah Pemerintah Provinsi Jawa Barat memberikan bonus 250 juta rupiah kepada Bandung BJB Tandamata yang menjadi juara Proliga 2022 putri.***

Editor: Abdurrahman Ranala

Tags

Terkini

Terpopuler