Daftar 10 Besar Ranking BWF Ganda Putra Usai German Open 2022, Jepang dan Indonesia Punya 3 Wakil

16 Maret 2022, 18:40 WIB
Daftar 10 Besar Ranking BWF Ganda Putra Usai German Open 2022, Jepang dan Indonesia Mendominasi /Instagram @bwf.official

JOMBANG UPDATE - Persaingan ranking BWF para atlet bulu tangkis dunia semakin ketat, khususnya di sektor ganda putra.

Usai berlangsungnya German Open 2022, terjadi perubahan poin ranking BWF. Hasil tersebut memberikan peluang besar untuk naik posisinya.

Indonesia dan Jepang kini yang mendominasi top 10 besar ranking BWF ganda putra dunia setelah German Open 2022.

Dikutip JOMBANG UPDATE dari laman BWF, berikut daftar urutan ranking BWF ganda putra selengkapnya.

Baca Juga: Jadwal Final All England Open 2022 Live iNEWS dan MNCTV, Indonesia Dipastikan Bawa Gelar Juara!

Baca Juga: Ranking Hendra-Ahsan Bakal Geser Minions Jika Juara All England 2022? Simak Prediksinya Bila Bagas-Fikri Kalah

Peringkat satu dan dua masih dipegang wakil Indonesia, yakni Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan Hendra/Ahsan.

Diikuti oleh wakil China Taipei yang menempati urutan ketiga, Lee Yang/Wang Chi Lin.

Jepang mendominasi di urutan ke 4, 5, dan 6 yang masing-masing memiliki selisih poin cukup sedikit.

Persaingan masih terus berlanjut hingga turnamen yang akan datang. Pemain yang berhasil meraih juara dan runner up berkesempatan membawa banyak poin tambahan.

Seperti pasangan asal China yaitu Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dan pasangan Malaysia Sze Fei/Nur Izzuddin yang telah meraih juara dan runner up German Open 2022.

Hasil tersebut memberikan perubahan terhadap ranking BWF sementara. Namun masih belum bisa memasuki top 10 besar.

Baca Juga: Prediksi Ranking Bagas-Fikri Jika Juara All England 2022 Kalahkan The Daddies

Baca Juga: Sejarah Membuktikan, Ini 3 Alasan Kenapa Surabaya Bhayangkara Samator Disebut Tim dengan Mental Juara

Daftar 10 besar ranking BWF ganda putra:

1. Marcus Gideon/Kevin Sanjaya

2. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan

3. Le Yang/Wang Chi Lin

4. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi

5. Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe

6. Takeshi Kamura/Keigo Sonoda

7. Aaron Chia/Soh Wooi Yik

8. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty

9. Fajar Alfian/Muhammad Rian

10. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen

 

Demikian daftar ranking BWF di sektor ganda putra setelah German Open 2022.***

Editor: Rahmat Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler