Lemparan ke Dalam Pratama Arhan Terancam Hilang, FIFA Bakal Ganti Aturan Baru Sepak Bola, Simak Penjelasannya

29 Januari 2022, 20:00 WIB
Lemparan ke Dalam Pratama Arhan Terancam Hilang, FIFA Bakal Ganti Aturan Baru Sepak Bola, Simak Penjelasannya /Instagram/@pssi

JOMBANG UPDATE - Pemain sepak bola Pratama Arhan baru-baru ini kembali viral berkat aksinya membobol gawang Timor Leste pada ajang FIFA Matchday 2022 dengan memanfaatkan lemparan ke dalam.

Atlet bernama lengkap Pratama Arhan Alif Rifai ini mampu membawa kemenangan bagi Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 atas Timor Leste usai beranjak dari bangku cadangan.

Arhan berhasil memaksa kiper Timor Leste untuk melakukan gol bunuh diri berkat lemparannya.

Gol jarak jauh melalui lemparan ke dalam Pratama Arhan nyatanya bisa menjadi penyemangat skuad Garuda Muda meski sempat kebobolan terlebih dahulu.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming BRI Liga 1 Persib vs Persikabo 1973, Momentum Maung Bandung Geser The Guardians

Baca Juga: Jadi Guyon, Sigit Ardian Ajari Tozaki Takahiro Nyanyi 'Balonku Ada Lima'

Terkait hal itu, beberapa tahun terakhir Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) diketahui sempat mencanangkan aturan baru dalam olahraga sepak bola.

Adapun salah satu rencana aturan baru sepak bola dari FIFA tersebut bisa berpotensi menghilangkan peluang gol lemparan ke dalam seperti yang dilakukan oleh Pratama Arhan.

FIFA juga sudah melakukan uji coba aturan baru itu dalam turnamen bertajuk "Future of Football Cup" U-19 2021 di Belanda pada 15 dan 18 Juli 2021.

Uji coba tersebut dilakukan FIFA sebelum benar-benar diterapkan di seluruh kompetisi sepak bola internasional.

Dilansir JOMBANG UPDATE dari situs redbull.com, berikut 5 aturan baru sepak bola yang dikabarkan bakal diberlakukan oleh FIFA:

1. Pertandingan Sepak Bola Hanya Berlangsung 2x30 menit

Sejauh ini pertandingan sepak bola berlangsung selama 2 kali 45 menit.

Sementara itu, aturan baru FIFA bakal membuat pertandingan berjalan dengan lebih singkat yaitu 2 kali 30 menit.

2. Waktu Berhenti saat Bola Keluar atau Ada Pelanggaran

Aturan ini membuat wasit tidak akan memberikan injury time ketika waktu sudah melebihi 90 menit pertandingan. FIFA membuat aturan ini bertujuan agar tidak ada pemain yang sengaja mengulur-ngulur waktu ketika tim mereka sedang unggul.

Baca Juga: Sandy Akbar Izin Sholat Magrib di Tengah Pertandingan Proliga 2022, Palembang Bank SumselBabel pun Menang

Baca Juga: Hasil Skor Proliga 2022 Hari Ini Voli Putra: Palembang Bank Sumsel Babel Kalahkan Bogor LavAni

3. Tidak Ada Lemparan ke Dalam

Apabila bola keluar lapangan kecuali goal kick, salah satu pemain wajib melakukan lemparan ke dalam.

Sayangnya, FIFA berencana untuk mengganti lemparan menjadi tendangan ke dalam.

4. Tidak Ada Batas Pergantian Pemain

Mirip seperti futsal dan basket, aturan baru FIFA ini rencananya akan membebaskan setiap klub untuk melakukan pergantian pemain secara tidak terbatas.

5. Pemain yang Mendapatkan Kartu Kuning Bakal Diganjar Skorsing 5 Menit

Aturan baru yang terakhir yakni setiap pemain yang mendapatkan kartu kuning dari wasit akan mendapatkan skorsing keluar lapangan selama lima menit.

Setelah 5 menit, pemain tersebut baru diperbolehkan kembali masuk lapangan untuk melanjutkan pertandingan.

Meski demikian, sampai saat ini FIFA masih menggodok 5 aturan baru sepak bola tersebut dan harus melewati banyak revisi sebelum diresmikan.***

Editor: Anggita

Tags

Terkini

Terpopuler