Tozaki Takahiro Bocorkan Kunci Kemenangan Jakarta BNI 46, Ini Rahasianya

20 Januari 2022, 11:35 WIB
Tozaki Takahiro, atlet voli Jepang yang bergabung dengan Jakarta BNI 46 tanding dalam laga Proliga 2022 /Instagram.com/@zastozaki

JOMBANG UPDATE - Atlet voli asing asal Jepang, Tozaki Takahiro baru-baru ini membocorkan kunci kemenangan yang berhasil diraih Jakarta BNI 46.

Meski sempat mengalami kekalahan di seri pertama putaran 1 Proliga musim 2022, Tozaki dkk akhirnya menang pada pekan kedua.

Kemenangan BNI 46 diperoleh saat melakoni pertandingan melawan Surabaya Bhayangkara Samator (SBS) dengan skor 3-2 (32-30, 31-33, 25-20, 24-26, 17-15).

Dijuluki volimania sebagai "El Clasico" di ajang Proliga, laga Jakarta BNI 46 vs Surabaya Samator kerap berlangsung sengit.

Baca Juga: Profil Tozaki Takahiro, Pemain Jepang di Tim Jakarta BNI 46 di Proliga 2022 Lengkap dengan Usia Hingga Karir

Baca Juga: Taktik Dimas Saputra dan Tozaki Takahiro Bawa Jakarta BNI 46 Jegal Langkah Bhayangkara Samator di Proliga 2022

Bertanding di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto Sentul, Bogor, ketatnya duel kedua tim langsung tersaji pada set pertama.

BNI 46 dan Samator saling mengejar poin hingga lima kali deuce sempat terjadi di game 1.

Juara bertahan Surabaya Samator yang tidak diperkuat bomber andalannya, Rendy Tamamilang akhirnya menang 32-30.

Enam kali deuce juga terjadi pada set kedua sebelum BNI menang dengan skor 33-31.

BNI 46 pun kembali merebut set ketiga usai banyaknya spike keras yang dilakukan Sigit Ardian dkk, namun SBS berhasil mengimbangi kedudukan di set berikutnya.

Pada set ke-5, BNI 46 sempat memprotes keputusan wasit yang dianggap menguntungkan Samator sehingga pertandingan terhenti selama beberapa menit.

Meski wasit tak mengubah putusannya untuk memberi poin bagi SBS, Jakarta BNI akhirnya bersedia melanjutkan pertandingan.

Melalui pertarungan yang lebih menegangkan, nyatanya Dimas Saputra dkk mampu memastikan kemenangan bagi BNI 46 dengan skor 17-15 atas Bhayangkara Samator.

Baca Juga: Taktik Dimas Saputra dan Tozaki Takahiro Bawa Jakarta BNI 46 Jegal Langkah Bhayangkara Samator di Proliga 2022

Baca Juga: Gaji Pemain Voli Indonesia Ternyata Fantastis, Ada yang Tembus Rp150 Juta Per Bulan

Beranjak ke Tozaki Takahiro yang merupakan outside hitter asing di Jakarta BNI 46, dirinya sempat membeberkan rahasia kemenangan yang diraih timnya itu.

"Dalam (pertandingan) bola voli, tidak penting untuk bisa lompat tinggi. Tidak penting juga untuk memukul sekeras-kerasnya," kata Tozaki dikutip JOMBANG UPDATE dari keterangan postingan di akun Instagramnya pada 20 Januari 2022.

"(Hal) yang penting adalah mendapatkan poin," lanjutnya.

Atlet berusia 26 tahun itu juga menyebutkan bahwa prinsip dasar tersebut merupakan ajaran dari pelatih dan ofisial tim Jakarta BNI 46.

"Demi mendapatkan poin (di setiap pertandingan), saya juga sangat memperhatikan makanan dan gaya hidup pribadi," tulis Tozaki di akun @zastozaki.

Baru beberapa pekan dirinya bermain di liga voli kasta tertinggi Indonesia, dalam waktu singkat Tozaki langsung memiliki banyak penggemar di seluruh Tanah Air.

Sebagai informasi, pihak manajemen tim BNI 46 memastikan Tozaki Takahiro setidaknya akan menjalani kontrak selama tiga bulan untuk berlaga di Proliga 2022.

Adapun durasi kontrak tersebut sesuai dengan pelaksanaan Proliga 2022 yang berlangsung mulai 7 Januari hingga 27 Maret.

Di pekan ketiga Proliga 2022 putaran 1 ini, skuad Jakarta BNI 46 pun akan menghadapi Bogor LavAni pada 23 Januari 2022 mendatang.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler