Tak Gentar Lawan Tommy Sugiarto, Begini Strategi Ng Tze Yong di India Open 2022

10 Januari 2022, 16:00 WIB
Tak Gentar Lawan Tommy Sugiarto, Begini Strategi Ng Tze Yong di India Open 2022 /Instagram.com/Kolase Foto/Instagram @@tommysugiarto31/Instagram @tzeyong_ng

JOMBANG UPDATE - Laga India Open 2022, Indonesia resmi menurunkan satu wakil untuk sektor tunggal putra.

Tommy Sugiarto menjadi wakil Indonesia yang akan bertanding 11 Januari 2022 di India Open 2022 melawan atlet Malaysia Ng Tze Yong.

Ternyata atlet Malaysia Ng Tze Yong tak gentar melawan Tommy Sugiarto di India Open 2022, ia mempunyai strategi yang kuat.

Agar mengetahui strategi Ng Tze Yong melawan Tommy Sugiarto di India Open 2022, berikut JOMBANG UPDATE sudah melansir dari The Star.

Baca Juga: Siapa Lawan Hendra/Ahsan di Babak 32 Besar India Open 2022? Ternyata Wakil Tuan Rumah!

Baca Juga: Lihat Ranking BWF Ng Tze Yong Lawan Tommy Sugiarto di India Open 2022, Wakil Indonesia Harus Waspada!

Tommy Sugiarto akan melawan atlet Ng Tze Yong di laga pembuka India Open 2022.

Diketahui Tommy Sugiarto saat ini menempati peringkat 28 BWF World, sedangkan untuk Ng Tze Yong menempati peringkat 60 BWF World.

Ng Tze Yong mengakui bahwa lawan pembuka di India Open 2022 ini memang sulit.

“Pertandingan putaran pertama saya sulit. Lawan saya adalah favorit," ucap Ng Tze Yong.

Walaupun selisih peringkat yang cukup jauh, tak membuat Ng Tze Yong pesimis.

Ia mengaku sudah mempelajari cara bermain Tommy Sugiarto, hal inilah yang menjadi strategi Ng Tze Yong mengalahkan atlet Indonesia.

"Dia (Tommy Sugiarto) memiliki pengalaman bermain di turnamen besar. Saya telah mempelajari permainannya dan saya siap untuk menghadapinya,” kata Tze Yong.

Tekad yang begitu kuat ini disebabkan adanya target yang ia harapkan dalam turnamen India Open 2022.

Baca Juga: Profil dan Biodata Ng Tze Yong, Atlet Malaysia Lawan Tommy Sugiarto di India Open 2022

Baca Juga: India Open 2022 Dimulai Besok, Tommy Sugiarto Lawan Atlet Malaysia

“Saya dapat bergerak lebih dekat ke peringkat 30 besar dunia dengan mendapatkan awal yang baik untuk tahun ini. Saya akan berusaha sekuat tenaga untuk mencapai setidaknya perempat final,” kata Tze Yong.

Pasalnya jika Ng Tze Yong masuk dalam 30 besar akan memungkinkannya memenuhi syarat untuk turnamen berperingkat lebih tinggi.

Apabila Ng Tze Yong bisa mengalahkan Tommy Sugiarto di India Open 2022, kemungkinan atlet Malaysia ini akan bertemu dengan pemenang laga P.Kashyap (India) vs Lucas Claerbout (Prancis).***

Editor: Anggita

Sumber: The Star

Tags

Terkini

Terpopuler