Jadi Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2020, Pratama Arhan Akan Susul Asnawi Mangkualam ke Korea Selatan?

4 Januari 2022, 09:20 WIB
Jadi Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2020, Pratama Arhan Akan Susul Asnawi Mangkualam ke Korea Selatan? /Instagram @pratamaarhan8

JOMBANG UPDATE - Setelah menjadi Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2020, Pratama Arhan disebut-sebut akan menyusul Asnawi Mangkualam untuk berkarir di Korea Selatan.

Seperti diketahui, Pratama Arhan memang memberikan penampilan yang apik dan mencuri perhatian di Piala AFF 2020.

Dilansir JOMBANG UPDATE dari Instagram pengamat sepak bola Korea Selatan, @kleague_indonesiafans, bek kiri Timnas Indonesia itu disebut-sebut menarik perhatian klub Daejeon Hana Citizen.

Jika benar Pratama Arhan akan dipinang oleh klub Korea Selatan yang bermain di K-League 2 tersebut, maka ia akan menyusul Asnawi Mangkualam yang sudah lebih dulu tergabung di Ansan Greeners.

Baca Juga: Tampil Impresif di Piala AFF Suzuki Cup 2020, Elkan Baggott Diminati Klub Jepang

Baca Juga: Profil Pemain Timnas Indonesia AFF 2021, Elkan Baggott dan Pratama Arhan Paling Muda

Selain Daejeon Hana Citizen, rumor lain juga menyebutkan bahwa Pratama Arhan telah diincar oleh Seongnam FC (K-League 1) dan klub Eropa.

Para pecinta sepak bola menyebutkan bahwa PSIS Semarang juga telah memberikan sinyal terkait kepindahan Pratama Arhan.

Hal tersebut dibuktikan dengan kehadiran Taufik Hidayat yang telah direkrut secara resmi oleh PSIS Semarang pada 3 Januari 2022.

Sebagai informasi, Taufik Hidayat merupakan pemain bek kiri, sama seperti Pratama Arhan.

Selain itu, kontrak Pratama Arhan di PSIS Semarang juga diketahui berakhir pada 31 Desember 2021.

Namun sampai saat ini, belum ada keterangan resmi terkait klub-klub tersebut dari pihak PSIS Semarang.

Apabila Pratama Arhan bergabung di Daejeon Hana Citizen dan Asnawi Mangkualam tetap membela Ansan Greeners, maka keduanya berpotensi menjadi rival di K-League 2.

Berdasarkan hasil tahun 2021, Daejeon Hana Citizen lebih baik daripada Ansan Greeners. Daejeon Hana Citizen menempati urutan klasemen ketiga dan hampir dipromosikan ke K-League 1, sementara Ansan Greeners finis di urutan ke tujuh.

Baca Juga: Egy Maulana, Asnawi Mangkualam, Witan Sulaeman, dan Elkan Baggott Absen di Piala AFF U-23, Kenapa?

Baca Juga: Update Transfer Terbaru Liga Inggris, Roberto Firmino Tinggalkan Liverpool untuk Aston Villa?

Pratama Arhan sendiri menjadi Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2020 setelah berhasil mengungguli Witan Sulaeman dan Alfeandra Dewangga sesama Timnas Indonesia serta Thanawat Suengchitthawon dari Thailand dan Sieng Chanthea dari Kamboja.

Pemain berusia 20 tahun tersebut berhasil mencuri banyak perhatian atas performanya di Piala AFF 2020.

Demikian informasi terkait kabar Pratama Arhan akan menyusul Asnawi Mangkualam untuk merumput di Korea Selatan usai menjadi Pemain Muda Terbaik Piala AFF 2020.***

Editor: Alinur Awwalina

Tags

Terkini

Terpopuler