Timnas Indonesia Harus Perbaiki 3 Kelemahan Ini Sebelum Hadapi Singapura di Leg ke-2 AFF Suzuki Cup 2020

23 Desember 2021, 10:51 WIB
Timnas Indonesia Harus Perbaiki 3 Kelemahan Ini Sebelum Hadapi Singapura di Leg ke-2 AFF Suzuki Cup 2020 /Instagram.com/@affsuzukicup

JOMBANG UPDATE – Jelang leg ke-2 menghadapi Singapura AFF Suzuki Cup 2020, Timnas Indonesia sebaiknya memperbaiki tiga kelemahan ini saat bertanding di lapangan.

Ada beberapa kendala yang membuat penampilan Timnas Indonesia menurun performanya di leg pertama semifinal AFF Suzuki Cup 2020.

Melihat itu, Shin Tae-Yong sebagai pelatih Timnas Indonesia di AFF Suzuki Cup perlu mempersiapkan anak asuhnya sebaik mungkin.

Berikut 3 hal yang harus diperbaiki pemain Timnas Indonesia jelang leg ke-2 AFF Suzuki Cup 2020 berlangsung.

Baca Juga: Shin Tae-Yong Susun Taktik, Usai Tak Puas dengan Hasil Singapura vs Indonesia AFF Suzuki Cup 2020

Baca Juga: Bukan Valencia Tanoesoedibjo, Ternyata Ini Wanita Idaman Kevin Sanjaya Sukamuljo

1. Fokus

Hal pertama yang perlu diperbaiki adalah kurang fokusnya para pemain. Terlihat saat babak pertama tampil cukup baik namun di babak kedua performanya kendor.

2. Strategi

Shin Tae-Yong menjadi pelatih yang sulit ditebak, namun strategi saat menghadapi Singapura masih belum membuahkan hasil yang matang.

Maka dari itu, penerapan strategi yang lebih baik perlu dilakukan supaya leg kedua bisa menggempur pertahanan Singapura.

3. Pemulihan

Mengingat waktu istirahat yang sedikit setelah menghadapi Malaysia, hal ini mungkin berpengaruh terhadap fisik para pemain.

Pemulihan segera perlu dilakukan supaya para pemain bisa tampil maksimal menjalani laga selanjutnya.

Baca Juga: Jadwal Indonesia vs Singapura AFF Suzuki Cup 2020 Leg ke-2, Penentuan Lolos ke Final!

Baca Juga: Profil Witan Sulaeman Lengkap dengan Biodata Terbaru Sang Pencetak Gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2021

Dikutip JOMBANG UPDATE dari laman Asean Football, Shin Tae-Yong mengungkapkan bahwa dirinya tidak puas dan melihat para pemain terlihat lelah saat melawan Singapura.

Memiliki waktu istirahat 2 hari jelang leg ke-2, hal itu bisa dimanfaatkan untuk latihan lebih maksimal.

Jadwal semifinal AFF Suzuki Cup 2020 leg kedua:

Sabtu, 25 Desember 2021

- Indonesia vs Singapura pukul 19.30 WIB

Minggu, 26 Desember 2021

- Thailand vs Vietnam pukul 19.30 WIB

Demikian beberapa hal yang perlu diperbaiki Timnas Indonesia jelang laga melawan Singapura AFF Suzuki Cup 2020 leg ke-2.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler