Hasil BWF World Tour Finals 1 Desember 2021 Ganda Putri Grup A: Kom-Kong Kalahkan Tan-Thinaah

1 Desember 2021, 12:19 WIB
Hasil BWF World Tour Finals 1 Desember 2021 Ganda Putri Grup A: Kom-Kong Kalahkan Tan-Thinaah /Instagram @8.0_7.3

JOMBANG UPDATE - Kim So Yeong-Kong Hee Yong berhasil mengalahkan Perly Tan/Tinaah Muralitharan di babak penyisihan grup A BWF World Tour Finals 2021 sektor ganda putri.

Kim So Yeong-Kong Hee Yong merupakan atlet ganda putri dari Korea Selatan, sedangkan Pearly Tan-Thinaah Muralitharan sebagai wakil dari Malaysia.

Keduanya ganda putri tersebut berada di grup A BWF World Tour Finals 2021 bersama Greysia Polii-Apriyani Rahayu dan Jongkolphan Kititharakul-Rawinda Prajongjai.

Pertandingan ganda putri Kim-Kong vs Tan-Thiinah babak penyisihan grup A HSBC BWF World Tour Finals 2021 berlangsung di Nusa Dua, Bali pukul 10.45 WIB pada tanggal 1 Desember 2021.

Baca Juga: Hanya Punya 4 Wakil, World Tour Finals 2021 Jadi Catatan Terburuk Pebulutangkis Indonesia

Baca Juga: Ranking BWF Ganda Putri Terbaru Usai Indonesia Open 2021: Greysia/Apriyani Disalip Matsuyama/Shida?

Melalui permainan yang sengit, pertandingan ini pun di menangkan oleh Kim-Kong dalam 2 gim langsung.

Berdasarkan yang dikutip JOMBANG UPDATE melalui laman BWF, poin yang diperoleh Kim-Kong sebanyak 21-14, 21-14.

Pada gim pertama, Kom-Kong jauh lebih unggul. Namun Tan-Thinaah berusaha menyamakan poin.

Rally panjang pun sempat terjadi pada gim pertama, kedua ganda putri ini begitu kuat memperebutkan poinnya.

Usai rally yang cukup panjang, akhirnya pukulan Thinaah keluar garis lapangan. Sehingga poin untuk Kim/Kong 17-12 atas keunggulan pasangan Korea.

Ujung gim pertama ini akhirnya dimenangkan oleh Kim-Kong dengan perolehan poin 21-14 atas kemenangan Korea.

Gim kedua pun berlangsung, dan poin pertama dibuka oleh Kim-Kong.

Pada awal pertandingan kedua ini, beberapa pukulan Tan-Thinaah sempat menyangkut di net, sehingga menguntungkan pasangan Korea.

Hingga interval gim kedua pun, Kim-Kong berhasil unggul dengan poin 11-8 atas kemenangan pasangan Korea.

Setelah berlangsung interval gim kedua, Kim-Kong semakin menekan lawannya. Pukulan dari pasangan Korea tak dapat dihalau.

Poin Tan-Thinaah pun harus berhenti pada angka 14, sehingga gim kedua diakhiri dengan poin 21-14 atas kemenangan Kim-Kong.

Demikian hasil BWF World Tour Finals 1 Desember 2021 ganda putri grup A antara Kim-Kong vs Tan-Thiinah. Keduanya masih akan bertanding melawan penghuni grup A lainnya yaitu Greysia Polii-Apriyani Rahayu dan Jongkolphan Kititharakul-Rawinda Prajongjai.***

Editor: Alinur Awwalina

Tags

Terkini

Terpopuler