Profil Yugo Kobayashi, Atlet Badminton Ganda Putra Jepang yang Idolakan Hendra-Ahsan

24 Oktober 2021, 08:05 WIB
Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dan Hendra/Ahsan saat menang di BWF World Championships 2019. Simak Profil Yugo Kobayashi, Atlet Badminton Ganda Putra Jepang yang Idolakan Hendra-Ahsan /Instagram.com/@kobayashi0710

JOMBANG UPDATE - Profil Yugo Kobayashi banyak menjadi perbincangan setelah atlet badminton ganda putra Jepang ini berhasil menaklukkan duo kuda dari Taipei.

Berpasangan dengan Takuro Hoki, Yugo Kobayashi membantai Lee Yang/Wang Chi-Lin dalam dua game langsung di babak 16 besar Denmark Open 2021.

Sebelumnya sosok Yugo Kobayashi dikenal sebagai atlet badminton yang segan sekaligus mengidolakan Hendra-Ahsan setelah pertemuan mereka di Indonesia Open 2019.

Berikut JOMBANG UPDATE merangkum profil Yugo Kobayashi pasangan Takuro Hoki yang akan bertanding di final Denmark Open 2021.

 

Baca Juga: Profil Takuro Hoki, Atlet Badminton Ganda Putra Jepang Pasangan Yugo Kobayashi

Baca Juga: An Se Young Juara Indonesia Masters 2021, Samakan Head to Head dengan Akane Yamaguchi

Profil Yugo Kobayashi

Sejak junior, Yugo Kobayashi telah memiliki talenta dalam dunia badminton.

Bersama ranking pertama tunggal putra, Kento Momota, kedua atlet ini berhasil mengharumkan nama Jepang ke kancah dunia dengan memperoleh gelar juara Kejuaraan Junior Asia kategori beregu tahun 2012.

Performanya semakin melejit setelah, Yugo Kobayashi berduet dengan Takuro Hoki.

Pada tahun 2014 keduanya menyabet gelar juara dalam kejuaraan Internasional Amerika Serikat.

Selang dua tahun kemudian, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi mengulangi keksesan yang sama.

Pencapaian terbaik pasangan ganda putra Jepang di tahun 2019 adalah menjadi runner up Piala Sudirman 2019.

Di tahun yang sama, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi sempat bertemu Hendra-Ahsan dalam final BWF World Championships 2019.

Baca Juga: Anthony Ginting dan Jonatan Christie Pulang Kampung, Undur Diri dari France Open 2021

Baca Juga: Jonatan Christie Ungkap Alasan Mundur dari Denmark Open, Netizen: Jojo Kuat, Jojo Hebat, Get Well Soon Jagoan!

Saat itu langkahnya harus terhenti oleh The Daddies, namun Kobayashi berhasil memetik banyak pelajaran dari pertandingan tersebut.

Ia bahkan mengabadikan momen kekalahannya atas The Daddies dengan mengunggah sebuah foto di akhir pertandingan dan mengucapkan terimakasih pada pasangan senior Indonesia ini.

Takuro Hoki/Yugo Kobayashi kembali menggemparkan publik setelah mengalahkan peraih emas Olimpiade Tokyo, Lee Yang/Wang Chi-Lin dalam dua game di babak 16 besar Denmark Open 2021.

Seperti diketahui bersama Duo Kuda asal Taipei ini memang menjadi pasangan ganda putra yang cukup ditakuti karena telah berhasil mengalahkan Minions di Olimpiade Tokto 2020.

Hari ini Takuro Hoki/Yugo Kobayashi akan melawan ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di laga Semifinal Denmark Open 2021.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler