Prediksi Line Up Indonesia vs Thailand di Perempat Final Uber Cup, Kamis 14 Oktober 2021

14 Oktober 2021, 12:55 WIB
Greysia/Apriyani. Prediksi Line Up Indonesia vs Thailand di Perempat Final Uber Cup, Kamis 14 Oktober 2021 /NOC Indonesia

JOMBANG UPDATE - Jangan lengah, Thailand merupakan lawan yang cukup tangguh. Simak prediksi line up Indonesia vs Thailand di perempat final Uber Cup, Kamis 14 Oktober 2021 pukul 23.59 WIB.

Hasil drawing babak perempat final Uber Cup 2020 sudah keluar. Indonesia akan bertanding melawan Thailand untuk memperebutkan posisi di semifinal Uber Cup 2020.

Lantas, siapakah atlet bulutangkis putri yang diturunkan di line up Indonesia hari ini? Simak prediksi line up Indonesia vs Thailand Uber Cup 2020 pada Kamis 14 Oktober 2021 pukul 23.59 WIB.

Seluruh babak perempat final Uber Cup 2021 akan berlangsung pada Kamis 14 Oktober 2021 mulai pukul 19.30 WIB hingga selesai.

Baca Juga: Jadwal Thomas dan Uber Cup 2020 Kamis 14 Oktober 2021, Indonesia Main Jam Berapa?

Baca Juga: Hasil Drawing Perempat Final Uber Cup 2020, Indonesia Lawan Thailand, Catat Jadwal Pertandingannya!

Pertandingan akan dibagi menjadi dua sesi yakni pukul 19.30 WIB dan 23.59 WIB. Pada sesi pertama, ada laga Korea vs Denmark dan Taiwan vs China, sedangkan sesi dua ada Indonesia vs Thailand dan Jepang vs India.

Pertandingan Indonesia vs Thailand akan berlangsung di lapangan 2 Ceres Park Arena, Aarhus, Denmark pukul 23.59 WIB.

Berikut JOMBANG UPDATE telah merangkum prediksi line up Indonesia vs Thailand Uber Cup 2020 pada Kamis 14 Oktober 2021 pukul 23.59 WIB.

Prediksi Line Up Indonesia vs Thailand di Uber Cup 2020

Partai Pertama: Tunggal Putri 1
Gregoria Mariska Tunjung vs Ratchanok Intanon

Gregoria atau akrab dipanggil Jorji sudah tentu akan diturunkan di line up Indonesia vs Thailand hari ini. Pasalnya, tunggal putri peringkat 21 ini merupakan salah satu atlet bulutangkis putri terbaik yang dimiliki Indonesia.

Ratchanok Intanon (peringkat 6) juga berpotensi diturunkan di laga perempat final ini. Pasalnya laga ini merupakan penentuan menuju babak semifinal, pastinya Thailand juga akan mengerahkan pasukan terbaiknya.

Baca Juga: Greysia Dkk Melaju ke Perempat Final, Ini Hasil Pertandingan Indonesia di Uber Cup 2020 dan Klasemen Sementara

Partai Kedua: Ganda Putri 1
Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai

Di partai kedua, peraih medali emas Olimpiade Tokyo Greysia/Apriyani berpotensi diturunkan di laga ini. Mengingat keduanya adalah ganda putri terbaik yang dimiliki Indonesia dan kini menempati peringkat 6 dunia.

Sedangkan Thailand, diprediksi akan menurunkan Jongkol/Rawin, ganda putri peringkat 8. Sebelumnya, Jongkol/Rawin pernah bertemu dengan Greysia/Apriyani di Uber Cup 2018 dan kalah dalam straight games (11-21, 16-21).

Partai Ketiga: Tunggal Putri 2
Putri Kusuma Wardani vs Pornpawee Chocuwong

Putri KW berpotensi kembali bertanding di babak perempat final ini. Tunggal putri peringkat 126 ini menunjukkan perkembangan skill dan strategi yang cukup pesat dan terlihat di performanya belakangan ini.

Sementara itu, Pornpawee Chocuwong (peringkat 10 tunggal putri) kemungkinan besar akan menjadi lawan Putri KW.

Partai Keempat: Ganda Putri 2
Febby Valencia Dwijayanti Gani/Jesita Putri Miantoro vs Puttita Supajirakul/Popor Sapsiree Taerattanachai

Sejauh ini Febby/Jesi belum pernah diturunkan di laga Uber Cup 2020. Untuk itu, keduanya kemungkinan akan bertanding di babak perempat final ini melawan Thailand. Saat ini, Febby/Jesi menduduki peringkat 132.

Thailand diprediksi akan menurunkan Putita/Popor (peringkat 22 ganda putri). Keduanya pernah menjadi juara Thailand Masters 2018.

Baca Juga: Fajar/Rian Akui Kesalahannya Saat Kalah dari Juara Olimpiade Tokyo Lee Yang/Wang Chi Lin di Thomas Cup 2020

Partai Kelima: Tunggal Putri 3
Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Busanan Ongbamrungphan

Terakhir, Ester Nurumi Tri Wardoyo diprediksi akan jadi line up Indonesia partai terakhir di babak perempat final Uber Cup 2020. Meski tidak ditarget menang, atlet berusia 16 tahun ini diharapkan memperbanyak pengalaman di turnamen internasional.

Busanan Ongbamrungphan (peringkat 13 tunggal putri) diprediksi akan bertanding melawan Ester.

Itulah prediksi line up perempat final Uber Cup Indonesia vs Thailand, Kamis 14 Oktober 2021 pukul 23.59 WIB.***

 

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler