Jadwal PON XX Papua 2021: Kirab Api Abdi, Opening Ceremony hingga Pertandingan

30 September 2021, 20:35 WIB
Jadwal PON XX Papua 2021: Kirap Api Abdi, Opening Ceremony hingga Pertandingan /Dok./PB PON

JOMBANG UPDATE - Simak jadwal PON XX Papua 2021 mulai dari kirap api abadi, opening ceremony hingga pertandingan olahraga.

Pelaksanaan PON XX Papua akan dimulai pada tanggal 2 hingga 15 Oktober 2021.

Kirab api abadi PON XX Papua telah dimulai dengan mengelilingi 5 wilayah adat Papua.

Kirab tersebut dimulai pada Senin, 27 September 2021 yang dimulai dari Sorong yang akan melewati Biak (Saireri), Timika (Mee Pago), Wamena (La Pago), Merauke (Ha Anim), Kabupaten Jayapura, dan Kota Jayapura (Mamta/Tabi) dan berakhir di Stadion Lukas Enembe.

Baca Juga: Waspada! Minions Harus Siap Hadapi Lawan Terberat di Thomas Cup 2020 Usai Piala Sudirman 2021, Siapa Mereka?

Baca Juga: Nonton Piala Sudirman 2021 Cuma Bayar Rp1.000, Cek Cara Beli Paket Murah di Vidio.com

Pelepasan api abadi ini diterima langsung oleh mantan atlet sepak bola Papua Ronny Wabia kemudian diarak menuju bandara Bandar Udara Internasional Domine Eduard Osok untuk menuju desa adat.

Tidak hanya menyajikan pertandingan dari atlet berbagai cabang olahraga, PON XX Papua 2021 juga memperlihatkan kecantikan alam venue tempat pertandingan.

Salah satunya adalah tempat perlombaan olahraga dayung yang terletak di Teluk Youtefa.

Dikutip dari JOMBANG UPDATE dari Kominfo Newsroom, Kominfo siapkan kabel laut baru untuk mengatasi gangguan jaringan atau hal lain yang tidak diinginkan di pelaksanaan PON XX Papua.

Hal tersebut dilakukan guna mendukung pelayanan 4G yang berkualitas dengan membangun kabel laut fiber optic baru di kedalam 4000 meter.

Rute baru kabel laut tersebut diletakkan di sebelah utara Jayapura, Papua dan bekerja sama dengan provaider seluler untuk menjaga kekuatan koneksi bisa optimal.

Selain itu, disiapkan juga jalur cadangan untuk mengatasi apabila sewaktu-waktu terjadi masalah jaringan di PON XX Papua yang mencakup wilayah Jayapura, Madang, Port Moresby, Guam, dan Manado sebagai alternatif pertama.

Kemudian ada alternatif kedua yang melalui wilayah Jayapura, Madang, Port Moresby, Sydney, dan Batam.

Baca Juga: Nonton TVRI Live Streaming Sudirman Cup 2021 via TV Online Hari Ini, Indonesia Melaju ke Perempat Final!

Baca Juga: Profil Anders Antonsen, Atlet Denmark yang Kalahkan Anthony Ginting di Sudirman Cup 2021

Panitia besar PON XX Papua akan disiarkan di televisi nasional dan aplikasi PON Papua Stream untuk menonton secara langsung.

Meskipun opening ceremoni akan dimulai 2 Oktober 2021, beberapa pertandingan telah dimulai namun beberapa laga pertandingan telah dimulai.

Salah satunya adalah cabang olahraga dayung yang memperebutkan 40 medali dan diikuti atlet dari 22 provinsi yang pertandingan pelaksanaan PON XX Papua telah dimulai Senin, 27 September 2021.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler