Profil Stadion Brentford, Stadion Terkecil di Liga Inggris Musim Ini

16 September 2021, 21:25 WIB
Profil Stadion Brentford, Stadion Terkecil di Liga Inggris Musim Ini /Dok. afl-architects.com

JOMBANG UPDATE - Berikut profil Stadion Brentford yang merupakan stadion terkecil di Liga Inggris musim ini.

Liga Inggris musim ini kembali diikuti 20 klub, artinya ada 20 stadion sebagai venue.

Salah satu stadion yang cukup menarik perhatian di Liga Inggris musim ini adalah Stadion Brentford atau Brentford Community Stadium.

Stadion Brentford merupakan kandang dari Brentford FC untuk kompetisi Liga Inggris.

Baca Juga: Klasemen Sementara Liga Inggris Pekan ke-4, MU Pertama, Chelsea Mengancam

Baca Juga: Profil Stadion Madya Senayan, Stadion 'Mungil' Venue BRI Liga 1 2021

Sejak Premier League pertama kali digelar pada musim 1992-93, Brentford baru pertama kali tampil di musim 2021-22.

Hal itu membuat Stadion Brentford sebagai stadion ke-60 yang digunakan di ajang Premier League.

Brentford sendiri tampil cukup mengejutkan di Liga Inggris musim ini.

Pada laga perdana, Brentford yang berstatus tim promosi berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 2-0.

Stadion Brentford menjadi saksi kemenangan Brentford atas Arsenal.

Berikut profil Stadion Brentford, stadion terkecil di Liga Inggris musim ini, dikutip JOMBANG UPDATE dari stadiumdb.com.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Pekan ke-4, MU Menang Besar, Arsenal Raih Poin Pertama

Baca Juga: Profil Stadion Pakansari, Venue Pertandingan BRI Liga 1 2021 Persipura vs Persita

Profil Stadion Brentford

Pembangungan Stadion Brentford atau Brentford Community Stadium sudah direncanakan sejak tahun 2002.

Rencana tersebut akhirnya mendekati kenyataan pada tahun 2012 saat pihak klub Brentford membeli lahan seluas 31.000 meter persegi.

Setahun kemudian, izin pembangunan stadion diberikan oleh pemerinta setempat, Hounslow London Borough Council.

Namun, peletakan batu pertama baru dapat terlaksana pada 25 Maret 2017.

Pembangunan besar mulai dilakukan sejak musim panas 2018 dan baru selesai pada 30 Agustus 2020.

Hal ini menjadikan Stadion Brentford tak hanya sebagai stadion terkecil, tetapi menjadi stadion termuda di Liga Inggris musim ini.

Kapasitas Stadion Brentford memang tergolong kecil untuk ukuran stadion di Inggris.

Awalnya stadion ini direncanakan berkapasitas 20.000 penonton dan dapat diperluas hingga dapat menampung 25.000 penonton.

Namun, desain stadion diubah beberapa kali hingga akhirnya kapasitas stadion dikurangi menjadi 17.250 penonton.

Kapasitas stadion tersebut menjadi yang terkecil di Liga Inggris musim ini.

Sebagai perbandingan, Stadion Emirates markas Arsenal dapat menampun 60.704 penonton.

Rata-rata kapasitas stadion di Liga Inggris juga biasanya di atas 30.000 penonton.

Laga Penting di Stadion Brentford

Pertandingan pertama yang digelar di Stadion Brentford adalah Brentford vs Oxford United pada 1 September 2020.

Sedangkan pertandingan kompetitif pertama di stadion ini adalah laga Carabao Cup antara Brentford vs Wycombe Wanderers.

Pertandingan liga pertama yang digelar adalah Brentford vs Huddersfield Town, 19 September 2021.

Sementara itu, rekor penonton terbanyak di Stadion Brentford terjadi pada 13 Agustus 2021.

Saat itu ada 16.479 penonton menyaksikan pertandingan Liga Inggris antara Brentford vs Arsenal.

Itulah profil Stadion Brentford, stadion terkecil di Liga Inggris musim ini.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler