Gelandang Inter Milan Alami Henti Jantung, Ini Daftar Pemain Bola yang Pernah Kolaps Ketika Pertandingan

15 Juni 2021, 07:05 WIB
Bukan hanya gelandang Inter Milan Christian Danneman Eriksen yang pernah alami henti jantung, sejumlah pemain sepak bola ini juga sempat kolaps saat pertandingan. Ada nama Antonio Jose Puerta Perez. /REUTERS/Jonathan Nackstrand

JOMBANG UPDATE – Gelandang Inter Milan, Christian Danneman Eriksen, yang kolaps akibat cardiac arrest atau yang juga dikenal dengan henti jantung pada hari Sabtu, 12 Juni 2021 lalu membuat dunia lapangan berduka.

Insiden terjadi ketika Erikson bersama timnya berlaga melawan timnas Finlandia dalam pertandingan pembuka Grup B EURO 2020 (EURO 2021) di Stadion Parken, Kopenhagen.

Eriksen yang semula dalam kondisi prima mendadak kolaps ketika hendak menerima bola lemparan ke dalam pada menit ke-42.

Mengetahui insiden tersebut, wasit Anthony Taylor langsung sigap membunyikan peluit untuk menghentikan jalannya pertandingan.

Baca Juga: Markis Kido, Peraih Emas Olimpiade Beijing 2008 Meninggal Dunia

Baca Juga: Markis Kido Meninggal Dunia, Ini Sederet Prestasi yang Pernah Didapatkan Legenda Bulu Tangkis Indonesia

Insiden yang dialami Eriksen sontak menuai berbagai reaksi, baik dari rekan-rekan satu tim maupun rekan pesepak bola lainnya.

Tak hanya itu, insiden ini agaknya juga membuat para pesepak bola menjadi lebih waspada di lapangan, seperti yang ditunjukkan oleh kiper timnas Kroasia, Dominic Livakovic, dalam pertandingan di Wembley, London, hari Minggu, 13 Juni 201 ketika mendapati kepala Harry Kane asal timnas Inggris membentur gawang.

Ditilik dari sejarah sepak bola dunia, kolaps yang dialami Eriksen memang bukan yang pertama kali terjadi.

Seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari The Strait Times, berikut ini adalah beberapa pesepak bola yang pernah mengalami kolaps ketika pertandingan.

Baca Juga: Markis Kido, Pahlawan Bulutangkis Indonesia Yang Pernah Berkiprah di India

Baca Juga: Akhirnya Sah! PSSI Pastikan Ezra Walian Perkuat Timnas Indonesia

1. Fabrice Ndala Muamba

Mengetahui kabar kolapsnya Eriksen, Muamba mengaku langsung menangis.

Sebab, hal tersebut mengingatkannya pada insiden yang pernah dialaminya tahun 2012 silam.

Mantan pemain sepak bola ini harus pensiun dari lapangan hijau setelah mengalami gagal jantung ketika membela Bolton Wanderers dalam pertandingan melawan Tottenham Hotspur.

Bahkan, secara teknis Muamba sempat dinyatakan mati suri selama 78 menit.

2. Bafetimbi Gomis

Sepanjang karirnya, Gomis pernah beberapa kali pingsan, seperti ketika bermain untuk Swansea City, Galatasaray, dan Al-Hilal.

Pada tahun 2015, Gomis yang waktu itu membela Swansea City di pertandingan melawan Tottenham Hotspur, pingsan.

Akan tetapi, pihak klub memastikan bahwa ini terjadi karena penyakit vasovagal yang diderita Gomis.

3. Marc-Vivien Foe

Gelandang skuat Kamerun ini pingsan ketika menjalani pertandingan Piala Konfederasi pada tahun 2003 silam.

Beberapa rekannya, termasuk tim medis pun sempat memberinya pertolongan dengan cara memompa jantungnya hingga 45 menit.

Sayangnya, upaya tim medis ternyata gagal menyelamatkan nyawa Foe.

Berdasarkan hasil otopsi, lelaki kelahiran Nkolo itu dinyatakan wafat karena pembengkakan pada jantung.

4. Antonio Jose Puerta Perez

Selain Eriksen sang gelandang Inter Milan, pada tahun 2007 silam, pemain sayap andalan Sevilla juga pingsan ketika pertandingan La Liga melawan Gentafe.

Setelah dirawat intensif selama tiga hari di rumah sakit, Puerta akhirnya menyerah akibat kegagalan organ karena serangan jantung di usia 22 tahun.

5. Cheick Ismael Tiote

Pemain kelahiran Pantai Gading ini meninggal dunia pada tahun 2017 silam.

Hal tersebut bermula ketika gelandang China Beijing Entreprises itu pingsan karena serangan jantung dalam sesi latihan.

Tiote lalu dilarikan ke rumah sakit, tetapi nyawanya tidak tertolong.

6. Miklos Feher

Feher merupakan striker asal Hungaria yang bermain untuk Benfica.

Saat melawan Vitoria de Guimaraes tahun 2004, ia mendadak kolaps ketika injury time.

Melihat insiden tersebut, para pemain beserta tim medis segera memberikan pertolongan.

Sayang, usaha mereka gagal menyadarkan lelaki berusia 24 tahun itu.

Ia kemudian menghembuskan nafas terakhir akibat serangan jantung yang dipicu oleh penebalan otot jantung.

Itulah beberapa pemain bola yang sempat mengalami kolaps selain gelandang Inter Milan, Christian Danneman Eriksen.***

Editor: Anggita

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler