Resep Ayam Teriyaki, Bahan Lokal Rasa Seenak Buatan Restoran

- 28 Maret 2023, 02:30 WIB
Resep Ayam Teriyaki, Bahan Lokal Rasa Seenak Buatan Restoran
Resep Ayam Teriyaki, Bahan Lokal Rasa Seenak Buatan Restoran /Tangkapan layar Youtube Devina Hermawan

Pelengkap:
1 sdm maizena
½ sdm mentega (opsional)

Lainnya:
6 buah putren, potong
12 buah buncis, potong
2 buah wortel, potong
2 siung bawang putih, iris
Gula, garam, merica secukupnya
3 porsi nasi putih

Cara membuat ayam teriyaki:

1. Untuk saus teriyaki, campurkan semua bahan hingga gula larut, sisihkan.

2. Marinasi ayam dengan saus teriyaki, maizena, garam, dan merica lalu diamkan 1-2 jam di suhu ruang atau semalaman di dalam kulkas.

3. Panaskan air untuk merebus lalu beri sedikit garam, rebus wortel 1-2 menit kemudian masukkan buncis dan putren lalu rebus semua hingga matang kemudian bilas dengan air mengalir.

4. Panaskan minyak lalu tumis bawang putih hingga wangi, masukkan sayuran yang sudah direbus dan tambahkan sedikit air kemudian bumbui dengan gula, garam, dan merica, masak hingga air susut lalu sisihkan.

5. Panaskan pan, pan seared ayam yang sudah dimarinasi (bagian kulit berada dibawah) dengan api sedang kemudian masak hingga kedua sisinya berwarna kecokelatan lalu masukkan air secukupnya, steam ayam hingga matang dan air susut, sisihkan dan potong-potong.

6. Untuk sisa saus teriyaki, tuang ke dalam pan kemudian masukkan maizena yang sudah dilarutkan dengan air secukupnya lalu masak hingga mendidih dan masukkan mentega, aduk rata.

7. Ayam teriyaki siap disajikan!

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x