Laris, Pemesanan Sukuk Tabungan ST-009 Tembus hingga Rp9,2 Triliun

- 26 November 2022, 10:25 WIB
Ilustrasi - Laris, Pemesanan Sukuk Tabungan ST-009 Tembus hingga Rp9,2 Triliun
Ilustrasi - Laris, Pemesanan Sukuk Tabungan ST-009 Tembus hingga Rp9,2 Triliun /Pixabay/Tumisu

JOMBANG UPDATE - Surat berharga negara Green Sukuk Tabungan berseri ST-009 yang dikeluarkan pemerintah mendapatkan respon positif investor Indonesia.

Saat ini, informasi yang diturunkan oleh Kepala Seksi Pelaksanaan Transaksi SBSN I Kementerian Keuangan Ikhwan Hadi menyebutkan bahwa pemesanan Sukuk Tabungan ST009 sudah menembus Rp 9,2 triliun.

"Tidak terduga jadwal 19 hari penawaran sukuk tabungan, sepekan pertama hampir habis sehingga harus menambah targetnya," ujarnya ketika sosialisasi Green Sukuk Tabungan berseri ST009 berlokasi di Hotel Griptha Kudus pada 25 November 2022, seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari Antara.

Baca Juga: Menkes Minta Seluruh Pihak Bersiap Hadapi Peningkatan Kasus COVID-19 Dua Pekan ke Depan

Baca Juga: Agil Angga Aggara Fix Bela Surabaya BIN Samator di Proliga 2023? Bagaimana dengan Bhayangkara Polri?

Kuota pemesanan surat berharga terbatas dan masa penawaran tersisa kurang dari sepekan, yaitu dari sejak tanggal 11 November 2022 dan ditutup pada 30 November 2022.

Ikhwan Hadi menjanjikan untuk ritel akan ditingkatkan porsinya dari seluruh penerbit sukuk untuk tahun depan.

Penerbitan sukuk bisa menjadi salah satu alat untuk penanganan global iklim karena Indonesia berhasil menjadi negara pertama menerbitkan sukuk dengan platform green.

Kebijakan tersebut menjadi tantangan untuk menerbitkan di pasar global karena belum ada negara lain melakukan hal tersebut.

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x