Resep Tongseng Sapi Tanpa Santan yang Gurih, Inspirasi Masak Hari Ini dari Daging Sisa Kurban Idul Adha 2022

- 19 Juli 2022, 21:40 WIB
Ilustrasi - resep tongseng sapi tanpa santan.
Ilustrasi - resep tongseng sapi tanpa santan. /Instagram.com/@dwianggorosanti

JOMBANG UPDATE - Resep tongseng sapi tanpa santan dapat menjadi salah satu masakan yang dapat dibuat dari daging sisa kurban Idul Adha 2022 lalu.

Terlebih bagi yang sedang menghindari produk kelapa itu, resep tongseng sapi tanpa santan adalah salah satu alternatif untuk menikmati masakan dari daging kurban.

Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat tongseng sapi tanpa santan pun cukup sederhana dan mudah didapat di pasar.

Beriktu resep tongseng sapi tanpa santan lengkap dengan cara membuatnya dikutip JOMBANG UPDATE dari laman YouTube resep simbok.

Baca Juga: Resep Tahu Cabai Garam, Menu yang Enak dan Murah

Baca Juga: Resep Sup Ayam, Makanan Sehat dengan Rasa yang Gurih Lezat

Resep Tongseng Sapi Tanpa Santan

Bahan:

  • 500 gram daging sapi bagian iga, potong-potong dan sisihkan
  • 1/2 buah kol, iris agak besar
  • 3 batang daun bawang, iris agak panjang
  • 2 tomat, potong-potong sesuai selera
  • Cabai utuh

Bahan bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 kemiri
  • 1/2 sdt merica
  • 1/2 ruas kunyit

Bahan bumbu lainnya:

  • 1 batang serai
  • 2 daun salam
  • 2 iris lengkuas
  • 1/2 sdm garam
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1 bungkus kecap manis
  • 1/4 bks penyedap rasa

Cara membuat tongseng sapi tanpa santan:

1. Uleg semua bahan bumbu sampai halus, lalu tumis sampai wangi dengan api sedang.

2. Tambahkan serai, daun salam, dan lengkuas, tumis lagi sampai wangi.

3. Masukkan daging yang telah dipotong-potong dan masak hingga berubah warna.

4. Tambahkan 1 liter air, kemudian masak sampai daging empuk.

5. Selanjutnya, tambahkan gara, gula, penyedap rasa, dan kecap manis. Aduk kembali hingga merata.

6. Tambahkan cabai utuh, potongan tomat, kol, serta daun bawang. Aduk-aduk sampai merata, jangan lupa untuk koresksi rasa, dan tongseng sapi tanpa santan dapat disajikan.

Itulah resep tongseng sapi tanpa santan yang bisa dibuat dari sisa daging kurban Idul Adha 2022 lengkap dengan cara membuatnya.***

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x