Resep Ayam Goreng Rempah, Cocok untuk Ide Jualan Kala Pandemi

- 23 September 2021, 14:45 WIB
(Ilustrasi) Resep Ayam Goreng Rempah, Cocok untuk Ide Jualan Kala Pandemi
(Ilustrasi) Resep Ayam Goreng Rempah, Cocok untuk Ide Jualan Kala Pandemi /Instagram @melseyes

Bahan ayam goreng rempah:

  • 1 kg ayam
  • 750 ml air kelapa (bisa diganti air biasa)

Bumbu ayam goreng rempah:

  • 12 siung bawang putih
  • 10 butir kemiri
  • 2 ons lengkuas
  • 1 ruas kunyit
  • 4 cm jahe
  • 6 lembar daun jeruk
  • 6 lembar daun salam
  • 3 batang serai (ambil bagian putihnya saja)
  • Garam
  • Penyedap rasa

Cara memasak resep ayam goreng rempah:

1. Potong ayam menjadi 8 bagian (sesuai selera) dan bersihkan.

2. Baluri dengan perasan jeruk nipis, bilas dengan air mengalir.

3. Haluskan siung bawang putih, kemiri, lengkuas, kunyit, dan jahe.

4. Masukan ayam dalam wajan beserta semua bumbu halus dan bumbu lainnya.

5. Tuangkan air kelapa, lalu tutup dan masak dengan api kecil hingga air surut.

6. Panaskan minyak dan goreng semua ayam beserta bumbunya dengan api kecil hingga kuning keemasan, angkat dan sajikan.

Baca Juga: Resep Tumis Daun Pepaya, Banyak Gizinya,Praktis dan Mudah Cara Memasaknya

Halaman:

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah