Karakter Zodiak Libra, Lengkap dengan Kehidupan Asmara dan Sifat Buruknya

13 September 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi - karakter zodiak Libra /Via/Pixabay/binguyen_16

JOMBANG UPDATE - Karakter zodiak Libra wanita maupun pria secara garis besar mereka baik hati dan selalu ingin mendahulukan orang lain daripada diri sendiri.

Dinaungi oleh Venus yang merupakan planet kecantikan, zodiak Libra menyukai kehidupan yang terlihat baik.

Zodiak elemen udara ini ahli kompromi dan diplokasi, sehingga Libra mahir melihat semua sudut pandang dan unggul dalam menyusun kompromi serta mediasi daripada yang lain.

Rasi bintang ini selalu bahagia dengan teman, keluarga, dan rekan kerja yang dapat mereka andalkan.

Baca Juga: Karakter Virgo Agustus vs Virgo September, Ternyata Punya Sederet Perbedaan yang Menonjol

Baca Juga: Sifat Zodiak Capricorn Lengkap dengan Percintaan, Bisnis, Karir dan Karakter

Berikut ulasan lengkap tentang karakter zodiak Libra, seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari Horoscope.

Sifat dan Karakter Libra Pria dan Wanita

Libra memang luar biasa dalam membuat rencana besar, namun untuk mewujudkannya bisa jadi rumit.

Bekerja dengan zodiak yang berorientasi pada detail seperti Virgo dan Capricorn, bisa membantu Libra benar-benar mewujudkan impian mereka menjadi kenyataan, terutama soal karier.

Zodiak ini sering menggunakan imajinasi, sehingga biasanya mereka berkarier di bidang seni atau pun sastra.

Libra percaya bahwa mereka mengarahkan hidup mereka sendiri dan mereka mengambil pendekatan gambaran besar dalam membuat hidup terlihat dan terasa sebaik mungkin.

Mereka menghabiskan banyak waktu untuk mencari tahu apa yang hilang dari gambaran itu, bahkan mereka bisa tidak bahagia jika terlalu fokus pada satu hal, baik itu karier, pasangan, atau keluarga.

Kondisi terbaik zodiak Libra ini saat mereka bisa meyeimbangkan jadwal mereka untuk memasukkan banyak waktu untuk ritual perawan diri dan pencarian pribadi, serta saat mereka cukup fleksibel untuk mengubah fokus.

Kehidupan Cinta Zodiak Libra

Salah satu sifat buruk zodiak Libra adalah mereka punya ruang untuk lebih dari satu cinta dalam hidupnya.

Terkadang, Libra dituduh terlalu pragmatis, mereka pun akan membatalkan hubungan lebih dulu jika mereka merasa itu tidak berhasil karena jarak, perbedaan usia, dan konflik eksternal lainnya.

Walau Libra tampak percaya diri dari luar, namun mungkin ia berjuang dengan rasa tidak aman, terutama yang berkaitan dengan identitas diri, di mana terkadang bisa berubah.

Mereka mungkin menemukan identitas yang berubah berdasarkan di mana mereka berada dan dengan siapa mereka menghabiskan waktu.

Untuk merasa lebih percaya diri, Libra sosial perlu merasa nyaman menghabiskan waktu dengan diri mereka sendiri serta mengenal naluri serta suara hati.

Libra tertarik dengan kecerdasan, yang sama pentingnya dengan penampilan soal pasangan yang mereka sukai.

Zodiak ini adalah tentang koneksi otak, permainan peran, pembicaraan kotor, dan permainan di ranjang semua berfungsi untuk meningkatkan hasrat mereka.

Koneksi fisik itu bagus, namun snap seksi bisa meningkatkan libido zodiak Libra.

Demikian informasi tentang sifat dan karakter zodiak Libra, rasi bintang yang cenderung mementingkan orang lain daripada diri sendiri.***

Editor: Anggita

Tags

Terkini

Terpopuler