Kulit Wajah Kombinasi, Tipe yang 'Susah-Susah Gampang' Dirawat, Dokter Kulit Ungkap Faktanya

28 Maret 2022, 13:14 WIB
Kulit Wajah Kombinasi, Tipe yang 'Susah-Susah Gampang' Dirawat, Dokter Kulit Ungkap Faktanya /Pexels.com/Gabb Tapique

JOMBANG UPDATE - Tipe kulit wajah kombinasi adalah salah satu dari lima tipe kulit yang umum ditemukan.

Tipe kulit wajah kombinasi bisa dimiliki wanita maupun pria.

Tipe kulit kombinasi wajah membutuhkan perlakukan khusus untuk tetap sehat.

Perawatan tipe kulit wajah kombinasi sangat mengandalkan perhatian dan kedisiplinan si pemilik kulit.

Baca Juga: Cara Tes Tipe Kulit, Langkah Pertama untuk Menentukan Produk Perawatan Wajah

Baca Juga: 5 Tips Perawatan Wajah Tipe Kulit Kering, Apa Saja yang Perlu Dilakukan dan Dihindari?

Apa saja yang bisa dilakukan untuk mendukung tipe kulit wajah kombinasi agar senantiasa sehat?

Seseorang perlu memastikan dulu apakah tipe kulit wajahnya adalah tipe kulit kombinasi.

Tipe kulit kombinasi berbeda dengan tipe kulit normal. Istilah kombinasi merujuk pada intensitas area kulit memproduksi sebum (minyak wajah).

Orang yang memiliki tipe kulit kombinasi akan menemukan wajahnya berminyak di sebagian area, dan kering di area lain.

Menurut laporan yang dikutip JOMBANG UPDATE dari laman Healthline, tidak ada produk yang secara khusus dibuat untuk tipe kulit kombinasi

“Tidak ada cara untuk memformulasi pelembap untuk kulit kombinasi,” kata Fayne Frey, MD, dokter kulit bersertifikat dengan keahlian dalam bahan dan formulasi produk perawatan kulit, dkutip dari laman Healthline.

Kulit kering sekaligus berminyak sering terjadi pada orang yang mengalami dehidrasi kronis.

Namun, penyebab utama di balik kulit kering dan berminyak semata adalah genetika.

Baca Juga: Bolehkah Memakai Produk Make Up Kedaluwarsa? Intip Efeknya pada Kulit!

Baca Juga: Tipe Kulit Wajah Berminyak Tidak Boleh Gunakan Produk yang 'Mengeringkan', Mengapa?

Kulit kombinasi bisa membuat seseorang memiliki garis-garis halus dan kerutan bersamaan dengan jerawat, komedo, dan masalah terkait sebum lainnya.

Penandanya meliputi:
- Zona T berminyak. Hidung, dagu, dan dahi berminyak atau terlihat berkilau.
- Memiliki pori-pori kulit wajah besar, terutama pada dahi, hidung, dan sisi hidung.
- Memiliki bintik-bintik kering. Pipi dan kulit di bawah mata sering kering (dan terkadang bersisik).

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk merawat tipe kulit wajah kombinasi adalah menggunakan toner yang berfungsi balancing (menyeimbangkan).

Gunakan tipe sunscreen yang berjenis "mineral sunscreen". Formula tabir surya yang bebas minyak adalah taruhan yang aman.

Konsep mengaplikasikan dua produk berbeda pada area T-Zone dan sisi tepi wajah juga dapat dilakukan.

Sebab kulit wajah kombinasi juga membutuhkan asupan nutrisi. Selain menggunakan krim pelembab, bisa juga dengan makan makanan sehat suplemen asam lemak, seperti minyak ikan dengan asam docosahexaenoic (DHA) dan asam eicosapentaenoic (EPA) dan sumber tanaman dengan asam alfa-linolenat (ALA).

Pemilik tipe kulit kombinasi sebaiknya lebih sabar untuk berganti-ganti produk dan menemukan mana yang cocok untuk perawatan wajah.***

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler