Pesawat Militer Filipina Lockheed C-130 Hercules Jatuh Di Kota Patikul, 45 Orang Tewas

- 5 Juli 2021, 10:30 WIB
Pesawat Militer Filipina Jatuh Di Kota Patikul, 17 Orang Tewas
Pesawat Militer Filipina Jatuh Di Kota Patikul, 17 Orang Tewas /REUTERS/Handout

JOMBANG UPDATE – Pesawat militer Lockheed C-130 Hercules dengan nomor sayap 5125 milik angkatan udara Filipina (PAF) dilaporkan jatuh di Kota Patikul, Provinsi Sulu, Filipina.

Seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari Reuters, kecelakaan pesawat angkatan udara kali ini disebut-sebut sebagai insiden militer terburuk di Filipina sepanjang 30 tahun terakhir.

Dalam insiden yang terjadi pada Minggu, 4 Juni 2021, pukul 11.30 waktu Filipina, pesawat diketahui membawa sebanyak 96 penumpang yang sebagian besar adalah para tentara.

Menurut laporan terbaru yang dikutip JOMBANG UPDATE dari Al Jazeera dan Associated Press, akibat insiden ini 42 tentara tewas di pesawat dan 3 warga sipil di darat menjadi korban meninggal. Lalu, sebanyak 49 tentara selamat, sementara 5 tentara lainnya hilang.

Baca Juga: Aamir Khan dan Kiran Rao Bercerai, Bintang Bollywood Ini Umumkan Perpisahan Setelah 15 Tahun Menikah

Baca Juga: Viral Sepatu BTS Meal Hasil Kreasi Seniman Asal Singapura, Kreatif Banget!

Pihak militer menyampaikan, para tentara yang terluka segera dilarikan menuju rumah sakit yang ada di Sulu dan diterbangkan ke Kota Zamboanga untuk menjalani perawatan.

Menurut para saksi mata, beberapa tentara tampak melompat keluar dari pesawat untuk menyelamatkan diri. Oleh karena itu, pasukan tentara tetap dikerahkan oleh pemerintah hingga Minggu malam guna mencari lima tentara yang belum ditemukan keberadaannya.

Beberapa korban yang selamat adalah para pilot. Akan tetapi, para pilot mendapatkan luka yang serius. Demikian pernyataan yang disampaikan oleh pihak militer Filipina.

Halaman:

Editor: Apriani Alva

Sumber: REUTERS Aljazeera Assoicated Press


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x