6 Drama Korea Kim Woo Seok, Pemeran Lee Shin Won di Drakor The Forbidden Marriage

- 25 Desember 2022, 13:15 WIB
6 Drama Korea Kim Woo Seok, Pemeran Lee Shin Won di Drakor The Forbidden Marriage
6 Drama Korea Kim Woo Seok, Pemeran Lee Shin Won di Drakor The Forbidden Marriage /Soompi

JOMBANG UPDATE - Intip beberapa rekomendasi drama Korea Kim Woo Seok, pemeran Lee Shin Won di drakor The Forbidden Marriage.

Drama Korea The Forbidden Marriage yang dibintangi Kim Young Dae, Park Ju Hyun, dan Kim Woo Seok sedang tayang dan menyita perhatian pecinta drakor.

Salah satu yang mungkin membuat penonton penasaran adalah drama Korea The Kim Woo Seok.

Agar tak penasaran, berikut ini JOMBANG UPDATE telah merangkum informasi terkait beberapa drama Korea Kim Woo Seok, termasuk drakor The Forbidden Marriage.

Baca Juga: Selain The Interest of Love, Ini 6 Rekomendasi Drama Korea Yoo Yeon Seok

Baca Juga: 7 Drama Korea yang Dibintangi Lee Jae Wook, Pemeran Jang Uk di Drakor Alchemy of Souls

Drama Korea Kim Woo Seok

1. The Forbidden Marriage (2022)

The Forbidden Marriage bercerita tentang Lee Heon (Kim Young Dae) raja Joseon yang kehilangan istri tercintanya 7 tahun lalu.

Selama itu pula, keluarga kerajaan dan anggota pemerintah telah mencoba membuat Raja Lee Heon menikah lagi, tetapi tak berhasil. Bangsa juga telah menerapkan dekrit geumhonryung yang melarang semua wanita lajang menikah selama waktu raja belum menikah.

Orang-orang pun marah atas larangan pernikahan itu. Suatu hari, Raja Lee Heon mendengar tentang seorang wanita bernama Ye So Rang (Park Ju Hyun), yang mengklaim arwah mendiang istri raja ada di dalam istana kerajaan.

Sementara itu, Ye So Rang sebenarnya adalah penipu. Ia ditangkap dan dipenjara di mana Petugas Lee Shin Won (Kim Woo Seok) bekerja.

Demi keluar dari kesulitannya, ia berpura-pura kerasukan roh di depan Lee Shin Won.

2. Military Prosecutor Doberman (2022)

Drama Korea Kim Woo Seok selanjutnya adalah Military Prosecutor Doberman.

Drama Korea ini bercerita tentang Do Bae Man (Ahn B -Hyun) yang menjadi jaksa militer untuk mencari kesuksesan dan kekayaan.

Ia menganggap bahwa pekerjaannya hanyalah alat untuk menemukan kesuksesan dan berharap berhenti dari pekerjaannya sebagai jaksa militer.

Cha Woo In (Jo Bo Ah) berasal dari keluarga chaebol kaya dan ia bekerja sebagai jaksa militer pemula. Ia percaya diri dan tidak takut pada orang yang berkuasa.

Cha Woo In menjadi jaksa militer untuk membalas dendam.

Do Bae Man dan Cha Woo In pun mulai bekerja sama saat mereka membongkar kejahatan di militer.

Pada drama Korea ini, Kim Woo Seok berperan sebagai No Tae Nam.

3. Rookie Cops (2022)

Rookie Cops merupakan drama Korea yang bercerita tentang kehidupan sekelompok mahasiswa akademi kepolisian ekslusif.

Dibalut dengan kisah para muda-mudi yang cerita dan manis, terselip kisah-kisah kelam di dalamnya.

Mereka adalah Wi Seung Hyun (Kang Daniel), Ko Eun Kang (Chae Soo Bin), Kim Tak (Lee Shin Young), Gi Han Na (Park Yoo Na), Woo Ju Young (Min Do Hee), Shin A Ri (Chun Young Min), Yoo Dae Il (Park Sung Joon), dan Seo Bum Ju (Kim Woo Seok).

4. Scripting Your Destiny (2021)

Scripting Your Destiny menyuguhkan kisah cinta antara dewa penulis takdir bernama Shin Ho Yoon (Kim Do Hoon) dan penulis skenario bernama Go Chae Kyung (Jeon So Nee).

Shin Ho Yoon menyembunyikan identitasnya dan hidup sebagai pemilik gedung yang tampan dan kaya raya.

Suatu hari, ia bertanggung jawab untuk menulis takdir cinta Go Chae Kyung yang tinggal di gedungnya. Namun karena tidak memiliki pengalaman romantis, ia mencuri plot novel pertama yang ditulis Go Chae Kyung.

Pada drama Korea ini, Kim Woo Seok berperan sebagai Jung Ba Reum.

5. A Piece of Your Mind (2020)

Drakor ini berpusat pada kehidupan pemrogram sekaligus CEO perusahaan kecerdasan intelektual buatan (AI) bernama Moon Ha Won. Ia adalah pria yang lembut, baik hati, tetapi selalu gagal dalam urusan cinta sehingga membuatnya menutup diri.

Kehidupannya mulai berubah saat bertemu dengan Han Seo Woo (Chae Soo Bin) insinyur rekaman musik klasik yang selalu optimistis.

Sementara itu, Kim Woo Seok berperan sebagai Bae Jin Soo.

6. Voice Season 2-4 (2018-2021)

Drama Korea Voice yang telah tayang sebanyak empat musim berfokus pada para petugas pusat panggilan darurat 112 yang disebut Tim Golden Time.

Tim Golden Time dipimpin oleh Kang Kwon Joo (Lee Ha Na) yang merupakan profiler suara terbaik.

Pada drama Korea ini, Kim Woo Seok berperan sebagai Jin Seo Yool yang merupakan anggota Tim Golden Time.

Itulah beberapa rekomendasi drama Korea Kim Woo Seok yang saat ini beradu akting dengan Kim Young Dae dan Park Ju Hyun di drakor The Forbidden Marriage.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x