Kejutkan Penggemar, CL Bawa 2NE1 Reuni di Panggung Coachella 2022

- 17 April 2022, 13:45 WIB
Kejutkan Penggemar, CL Bawa 2NE1 Reuni di Panggung Coachella 2022
Kejutkan Penggemar, CL Bawa 2NE1 Reuni di Panggung Coachella 2022 /Tangkapan layar laman Soompi.

JOMBANG UPDATE - Fans K-Pop terutama Blackjack (fandom 2NE1) dikejutkan dengan reuninya 2NE1 di panggung Coachella 2022.

CL yang juga leader 2NE1, secara mengejutkan membawa 3 member group tersebut ke atas panggung Coachella 2022.

Seperti dilansir JOMBANG UPDATE dari Soompi, 2NE1 resmi reuni untuk pertama kalinya setelah 6 tahun bubar.

Kehadiran 2NE1 itu diberikan CL untuk surprise penggemar setelah dirinya berada dalam list penampil 88rising.

Baca Juga: Mantan Anggota 2NE1 Park Bom Umumkan Kabar Baik Setelah Lama Hiatus

Baca Juga: Lirik Lagu TEAMO - Minzy Lengkap dengan Terjemahannya, Single Terbaru Eks Member 2NE1

2NE1 menjadi penampil pamungkas di panggung 88rising dalam Coachella 2022. Mereka tampil setelah sebelumnya CL membawakan sejumlah lagu terlebih dahulu.

Pecinta musik K-Pop seketika dikejutkan dengan penampilan girl group legendaris 2NE1, dengan formasi lengkap 4 member di panggung Coachella 2022, Amerika Serikat, pada Minggu 17 April 2022.

Saat lagu I'm The Best dibawakan, penonton mulai menggila karena melihat Minzi, Park Bom , dan Sandara Park ikut beraksi di atas paggung bersama CL.

Empat member 2NE1 itu memakai kostum unik, sama seperti penampilan mereka sebelum bubar 6 tahun lalu.

Rambut khas Sandara Park, yang selalu membuat para Blackjack berdecak kagum kali ini di buat gaya mohak tegak lurus ke atas.

Seperti diketahui, 2NE1 adalah girl group asal Korea Selatan yang dibentuk oleh YG Entertainment pada tahun 2009.

Girl group yang dipimpin CL ini pertama kali muncul dengan lagu bertajuk Lollipop, sebuah kampanye komersial untuk LG Electronics bersama Big Bang.

Baca Juga: Daftar Pemain My Sassy Girl (2022) Remake Film Korea yang Diperankan Jefri Nichol dan Tiara Andini

Baca Juga: Rekomendasi Film Anak-anak Terbaik, Cocok untuk Family Time

Single debut mereka, Fire dirilis pada 6 Mei 2009. Sejak saat itu, girl group ini telah merilis 2 mini album eponim: 2NE1 (2009) dan 2NE1 (2011), serta 2 album studio: To Anyone dan Crush.

Kemudian, gril group yang beranggotakan CL, Park Bom, Sandara Park, dan Minzi resmi membubarkan diri pada 5 April 2016.

Wajar saja jika para pecinta K-pop serta Blackjack terkejut dengan aksi panggung 2NE1 dalam formasi lengkap di Coachella 2022.***

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah