Sekala Niskala dan 5 Film Indonesia Peraih Penghargaan Internasional, Tak Kalah dengan Film Mancanegara

- 1 April 2022, 05:30 WIB
https://kemenparekraf.go.id/ragam-ekonomi-kreatif/10-film-indonesia-yang-berjaya-di-festival-film-internasional
https://kemenparekraf.go.id/ragam-ekonomi-kreatif/10-film-indonesia-yang-berjaya-di-festival-film-internasional /Shutterstock

Sekala Niskala juga berhasil meraih penghargaan kategori “International Feature Fiction Competition” dalam Adelaide International FIlm Festival 2018 di Australia.

Film Sekala Niskala yang kental dengan adat Bali juga berhasil menyabet penghargaan Berlin Film Festival atau Berlinale dan Tokyo FILMeX 2017.

4. Laut Memanggilku (2021)

Laut Memanggilku adalah film pendek karya Tumpal Tampubolon yang menceritakan kisah seorang anak nelayan dengan boneka temuannya.

Alur cerita yang tragis pasca anak nelayan yang menjadikan sebuah boneka sebagai teman sekaligus pengganti orang tua itu berhasil menarik banyak minat penonton.

Laut Memanggilku juga berhasil meraih penghargaan internasional seperti Sonje Award dalam ajang Festival Film Internasional Busan 2021 dengan kategori “Film Pendek Terbaik”.

5. Dear To Me (2021)

Dear To Me turut meramaikan daftar film Indonesia peraih penghargaan internasional. Berawal dari sekedar tugas akhir, film pendek karya Monica Vanesa Tedja ini ternyata mampu tembus pasar mancanegara.

Dear To Me pernah diputar dalam festival Film Internasional Locarno dalam seksi “Open Door Screenings,” Agustus 2021. Film ini kemudian berhasil meraih penghargaan dalam First Step Awards 2021 sebagai “Best Shot and Animated Film”.

Kisah dalam film Dear To Me dimulai dari sebuah keluarga yang sedang menghabiskan waktu liburan bersama. Dari sana, cerita berkembang dengan mengangkat isu romantisme dan preferensi ketertarikan seseorang.

Halaman:

Editor: Vonny Aprilia Puspita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x