BTS Siap Gelar Konser 'PERMISSION TO DANCE ON STAGE' Online dan Offline di Seoul

- 16 Februari 2022, 13:15 WIB
BTS Siap Gelar Konser 'PERMISSION TO DANCE ON STAGE' Online dan Offline di Seoul
BTS Siap Gelar Konser 'PERMISSION TO DANCE ON STAGE' Online dan Offline di Seoul /Instagram/@bts.bighitofficial/

JOMBANG UPDATE - Selesai menggelar konser di Amerika Serikat akhir tahun lalu, kini BTS siap menggelar konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE online dan offline di Seoul.

Kabar yang ditunggu-tunggu para ARMY (fandom BTS) ini diumumkan secara resmi oleh agensi mereka, Big Hit, pada 16 Februari 2022.

Agensi yang menaungi BTS tersebut mengumumkan kabar bahagia untuk ARMY melalui aplikasi komunitas penggemar Weverse jika idola mereka akan mengadakan konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE.

Konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE yang akan diselenggarakan BTS di Seoul akan diadakan pada tanggal 10, 12, dan 13 Maret 2022, seperti dilansir JOMBANG UPDATE dari Soompi.

Baca Juga: TWICE, ITZY hingga NMIXX Dituding Plagiat, Ada Apa dengan JYP Entertainment?

Baca Juga: 5 Momen Buktikan V BTS Sosok INFP Sejati, Intip Hasil Tes MBTI Kim Taehyung

Konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE oleh BTS ini akan diadakan secara offline dan juga dapat dilihat secara bersamaan melalui streaming online.

Konser ini lebih tepatnya akan diselenggarakan di Seoul Olympic Stadium, dan ini akan menjadi pertama kalinya BTS mengadakan konser di Seoul dalam kurun waktu dua setengah tahun sejak penampilan mereka BTS WORLD TOUR LOVE YOURSELF: SPEAK YOURSELF THE FINAL pada bulan Oktober 2019.

Adapun konser offline pada 10 dan 13 Maret akan diselenggarakan bersamaan dengan live streaming online, sedangangkan konser pada 12 Maret akan ditayangkan melalui live viewing di seluruh dunia melalui bioskop.

Namun, karena pandemi COVID-19 yang semakin meningkat di Korea Selatan, Big Hit selaku agensi yang menaungi BTS meminta ARMY tetap menjaga jarak seperti peraturan pengendalian COVID-19 dari pemerintah.

Selain itu, ARMY juga diminta untuk tidak melakukan nyanyian, teriakan, berdiri, dll selama acara berlangsung.

ARMY hanya diperbolehkan untuk berpartisipasi dalam bersorak dengan tepuk tangan mereka.

Seperti yang diketahui, BTS telah sukses menggelar konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE di Los Angeles, California, di SoFi Stadium tahun lalu.

Adapun dalam konser mereka di Amerika Serikat tersebut, BTS mengatakan jika mereka akan melanjutan konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE di Soul.

Akhirnya, para member BTS tersebut dapat menepati janji mereka dengan melangsungkan konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE di Seoul secara offline dan online.

Lalu, dengan adanya pengumuman ini, Big Hit yang mewakili BTS mengucapkan terima kasih kepada semua ARMY karena telah sabar menunggu konser BTS yang diadakan di Seoul.***

Editor: Alinur Awwalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah